Husna Rahmayunita | Adie Prasetyo Nugraha
Pelatih Timnas Indonesia U-18, Shin Tae-yong. (dok. PSSI)

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong akan diberikan waktu cuti untuk rehat dan mudik ke Korea Selatan oleh PSSI menyusul agenda yang padat belakangan ini.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menjelaskan cuti akan diberikan pada Juli mendatang atau selepas memimpin Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022.

Adapun Piala AFF U-19 2022 akan bergulir di Jakarta dan Bekasi pada 2-15 Juli mendatang. Timnas Indonesia U-19 ditargetkan menjadi juara.

"Kami akan kasih cuti Shin Tae-yong pada Juli. Kasihan juga. Dia mesti pulang ke Korea Selatan untuk bertemu keluarganya," kata Iriawan beberapa waktu lalu.

Sebelum ini, Shin Tae-yong mempunya sejumlah agenda padat bersama Timnas Indonesia dari berbagai level kelompok usia. Dari mulai U-19, U-23, dan senior.

Prestasi yang ditunjukkan pun cukup mencolok. Pelatih 52 tahun itu membawa Timnas Indonesia U-23 meraih perunggu di SEA Games 2021.

Lalu, untuk level senior ia sukses membawa Timnas Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020 dan lolos ke putaran final Piala Asia 2023 setelah terakhir diraih pada 2007.

Shin Tae-yong saat ini sedang fokus mempersiapkan Timnas Indonesia U-19 yang akan berlaga di Piala AFF U-19 2022. Setelah itu, tak ada agenda lagi di semua level Timnas Indonesia dalam waktu dekat.

"Saat ini, Shin Tae-yong memang fokus ke U-19 yang akan ikut Piala AFF. Kalau U-23 belum ada kegiatan, senior sedang istirahat kembali ke klub," imbuhnya.

Shin Tae-yong akan diberi cuti PSSI cukup lama. Agenda selanjutnya yang terdekat adalah Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada 10-18 September 2022. Selanjutnya, FIFA Matchday untuk Timnas Indonesia senior. Agenda tersebut akan digelar pada 19-27 September 2022.

Load More