Husna Rahmayunita
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyampaikan paparan sebelum rapat koordinasi terkait kompetisi sepak bola Liga 1 2021 di Kementerian Pemuda dan Olah Raga (Kemenpora), Jakarta, Rabu (21/4/2021). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/rwa.

Bolatimes.com - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengapresiasi kemenangan Timnas Indonesia atas Kuwait pada matchday pertama Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6/2022).

Timnas Indonesia mengawali perjuangan dengan penampilan apik usai berhasil menumbangkan tuan rumah Kuwait 2-1 pada pertandingan yang digelar di Stadion Jaber Al-Ahmad International.

Dua gol Skuad Garuda masing-masing disumbangkan Marc Klok lewat titik penalti pada menit ke-44, dan Rachmat Irianto di menit ke-47. Sedangkan gol tuan rumah tercipta dari Yousef Al Sulaiman.

Timnas Indonesia pun akhirnya kembali mengungguli Kuwait setelah terakhir menang pada 1980.

Menurut Iriawan, hasil ini menjadi modal bagus bagi Timnas Indonesia untuk mengarungi laga selanjutnya di Kualifikasi Piala Asia 2022.

"Alhamdulillah timnas Indonesia mampu meraih kemenangan pada laga perdana melawan Kuwait. Ini awal yang bagus dan menjadi modal yang baik untuk menghadapi dua laga selanjutnya melawan Yordania dan Nepal," ujarnya seperti dikutip dari laman PSSI, Kamis (9/6/2022).

Dia pun berharap anak asuh Shin Tae-yong tetap menjaga performa hingga bisa mengantongi tiket ke putaran final Piala Asia 2023.

"Semoga timnas Indonesia dapat lolos ke putaran final Piala Asia 2023. Kami berharap pemain tetap fokus, kerja keras, dan disiplin demi meraih target tersebut," imbuhnya.

Menang 2-1 atas Kuwait, Timnas Indonesia kini berada di posisi kedua klasemen sementara Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Peringkat pertama ditempati oleh Yordania yang unggul selisih gol usai mengalahkan Nepal 2-0.

Selanjutnya, Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Yordania pada 12 Juni 2022 lalu tiga hari setelahnya bersua Nepal.

Load More