Irwan Febri Rialdi
Striker Persib Bandung, Ezra Walian. (Dok. Persib)

Bolatimes.com - Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian, menyambut positif rencana pemusatan latihan (TC) timnya di Batam, Ia meyakini TC itu akan membuat tim lebih berkembang.

Dikutip Antara dari situs resmi klub, Sabtu (28/5/2022), pemusatan latihan ini rencananya akan dimulai pada awal Juni dengan rentang waktu seminggu dan diagendakan ada laga uji coba menghadapi tim Liga Singapura Tanjong Pagar.

Ezra mengatakan, selama dua pekan berlatih di Bandung memberikan dampak yang bagus untuk dirinya, termasuk menjalani pertandingan internal hari ini.

Baca Juga:
Turun ke Liga 2, Manajemen Persipura Berharap PT. Freeport dan BPD Papua Tetap Mau Jadi Sponsor

Pesepak bola Persib Bandung Ezra Walian (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol melawan Persita Tangerang saat pertandingan Piala Menpora di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Senin (29/3/2021). Persib Bandung memenangi pertandingan melawan Persita Tangerang dengan skor 3-1. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/rwa.

"Saya pikir, tim sudah dalam keadaan baik dan sekarang kami akan menjalani pemusatan latihan. Jadi, saya pikir kami akan lebih berkembang," ungkap Ezra.

Soal pertandingan internal, tim asuhan Robert Alberts menggelar pertandingan internal berdurasi 3x30 menit dan Ezra Walian mampu menyarangkan dua gol dan membawa tim biru menang 3-2.

Pemain keturunan Belanda itu mengatakan, ia cukup senang dengan penampilannya dan mengatakan program latihan mandiri yang ia lakukan selama libur turut memberikan dampak positif.

Baca Juga:
Francesco Totti Dibujuk Pemilik Klub untuk Kembali ke AS Roma

"(Pertandingan internal) Cukup baik. Tapi tidak hanya saya, semua pemain di tim biru dan putih juga bermain baik. Tentu menjadi hal yang penting bagi saya untuk mencetak gol," ungkap Ezra.

"Saya sudah berlatih setiap hari selama di Belanda dan saya merasa bugar dan cukup senang dengan hal itu," sambungnya

Ini merupakan musim kedua Ezra Walian bersama Persib Bandung setelah sebelumnya bergabung dengan tim asuhan Robert Alberts bergulirnya Piala Menpora April 2021 lalu.

Baca Juga:
Jelang Liga 1, Arema FC Tantang Uji Coba Rans Cilegon FC di Malang

Selama membela Persib Bandung di Liga 1 Indonesia musim lalu, Ezra mencatatkan 20 penampilan serta menyumbangkan satu gol serta tiga assist dari 1.307 menit bermain.

(Suara.com/Syaiful Rachman)

Baca Juga:
Betah di AC Milan, Rafael Leao Tak Tergoda dengan Rayuan Real Madrid

Load More