Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-23 menjalani awal buruk di SEA Games 2021 dengan menelan kekalahan telak dari Vietnam U-23 di laga pertama pada Jumat (7/5/2022).
Pasca-kekalahan itu, timnas Indonesia U-23 masih punya peluang besar untuk lolos ke babak penyisihan. Sebab, anak asuh Shin Tae-yong masih punya tiga laga tersisa.
Tiga laga tersebut mengharuskan timnas Indonesia U-23 harus menang dari Timor Leste, Filipina, dan Myanmar. Nah, ada skenario buruk yang dibagikan oleh media Vietnam.
Baca Juga:
5 Catatan Buruk Timnas Indonesia U-23 Usai Dibantai Vietnam 0-3
Skenario buruk tersebut adalah bergabungnya Elkan Baggott ke skuad Garuda. Walau namanya dipanggil, bek berusia 19 tahun itu masih belum bergabung ke Vietnam.
Shin Tae-yong jika ada sosok bek Ipswich Town ini, kekuatan di lini belakang timnas Indonesia U-23 pasti akan bertambah. Sayangnya sejauh ini, bek keturunan Inggris ini masih belum diketahui kapan bergabung.
Bahkan media Vietnam menyebutkan bahwa Elkan Baggott bisa saja gagal bermain melawan Timor Lester yang digelar pada Selasa (10/5/2022) mendatang. Hal itu karena bek berusia 19 tahun bisa bermain di Ipswich Town U-23.
Baca Juga:
Dramatis, Singapura Tahan Imbang Laos 2-2, Ciptakan Gol Penyama saat Injury Time
"Elkan kemungkinan tidak akan hadir dalam laga melawan Timor Leste pada 10 Mei mendatang. Hingga kini belum diketahui secara pasti kapan Elkan diizinkan oleh Ipswich Town," tulis laporan soha.vn dinukil pada Sabtu (7/5/2022).
Ipswich Town U-23 sendiri bakal bertanding melawan Coventry City di semifinal Professional Development League (PDL). Laga itu juga berlangsung pada 10 Mei bersamaan dengan pertandingan kedua timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021.
Tidak hanya itu, jika Ipswich Town lolos, bisa jadi Elkan Baggott akan mundur lagi untuk gabung bersama skuad Garuda Muda di SEA Games 2021. Maka dari itu, timnas Indonesia U-23 disebut harus mempersiapkan hal tersebut.
Baca Juga:
Reaksi Luis Milla usai Timnas Indonesia U-23 Asuhan Shin Tae-yong Dihajar Vietnam 0-3
"Timnas Indonesia U-23 harus melakukan penyesuaian yang diperlukan untuk meningkatkan hasil pertandingan berikutnya," imbuh media Vietnam itu.
Sementara itu, Elkan Baggott sendiri merupakan salah satu pemain penting di tim U-23 Ipswich Town. Ia juga menjabat sebagai kapten tim dalam beberapa pertandingan.
Bahkan Elkan Baggott juga telah mendapatkan kesempatan bermain dua kali di tim utama. Namun, kini belum diketahui apakah ia segera terbang ke Vietnam atau ditahan lebih dulu untuk memperkuat tim U-23 sebelum gabung ke skuad timnas Indonesia U-23 di SEA Games.
Baca Juga:
Asnawi Mangkualam Baik-baik Saja, bakal Tiba di Vietnam Malam Ini
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Pemain Keturunan Belum Starter, Timnas Putri Indonesia Kalah 2-3 dari Hong Kong
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Daftar 24 Pemain Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong, Ada Trio Keturunan Amerika Serikat
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024