Husna Rahmayunita
Starting XI Timnas Kuwait ketika tampil di FIFA Arab Cup 2021. (Karim Jaafar/AFP)

Bolatimes.com - Timnas Kuwait memperkenalkan pelatih baru yakni Vitezslav Lavicka jelang FIFA Matchday Maret 2022 yang segera digelar.

Kepala Federasi Sepak Bola Kuwait, Sheikh Ahmad Al-Youssef mengumumkan Vitezslav Lavicka telah menandatangi kontrak menjadi manajer Kuwait.

Vitezslav Lavicka resmi menggantikan posisi Carlos Gonzalez sebagai juru taktik tim berjuluk  Al-Azraq.

Baca Juga:
Tampil Gacor di Persija Jakarta, Irfan Jauhari Dapat Pujian Stefano Cugurra

Menyadur Kuna.net, Senin(7/3/2022), dalam keterangannya, Al-Youssef menyebut Lavichka sebagai orang yang berpengalaman.

Pelatih dari Republik Ceko tersebut sudah 20 tahun malang melintang di dunia sepak bola. Sejumlah klub pernah ditanganinya, termasuk Sydney FC dan Sparta Praha.

Dia juga sempat menukangi Timnas Republik Ceko U-21 dua periode (2007-2008) dan (2015-2018). Vitezslav Lavicka mengoleksi dua gelar Juara Liga Ceko dan satu gelar Piala Ceko.

Baca Juga:
Hati-hati dengan Wasit, Persipa Pati Diminta Tak Terprovokasi saat Hadapi Farmel FC

Pergantian pelatih Timnas Kuwait juga diumumkan melalui akun Instagram kuwaitfootball, Senin (7/3/2022).

Timnas Kuwait tunjuk pelatih baru Vitzlav Lavichka. (Instagram/@kuwaitfootball)

Timnas Kuwait sendiri dijadwalkan akan melakoni uji coba internasional melawan dua negara Eropa yakni Latvia dan Malta di FIFA Matchday Maret 2022.

Di sisi lain, Kuwait menjadi rival Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023. Kuwait yang menjadi tuan rumah tergabung di Grup A bersama Indonesia, Yordania serta Nepal.

Baca Juga:
4 Pertandingan 'Kontroversial' Farmel FC di Liga 3, Wasitnya Selalu Jadi Sorotan

Kuwait merupakan juara Piala Asia 1980. Tak hanya moncer Asia, Kuwait juga pernah tampil di Piala Dunia 1982 di Spanyol.

Load More