Husna Rahmayunita
Pemain Timnas Indonesia berfoto menjelang menghadapi Timor Leste dalam pertandingan FIFA Matchday di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Kamis (27/1/2022). (ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/hp)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia dipastikan tidak akan menjalani uji coba internasional atau FIFA Matchday bulan Maret 2022. PSSI mengklaim, keputusan ini berdasarkan permintaan Shin Tae-yong.

Sebelumnya, PSSI berencana menggelar uji coba dua kali untuk periode Maret lantas melobi beberapa tim untuk menjadi rival Timnas Indonesia, termasuk Kroasia.

Timnas Indonesia melakoni dua laga FIFA Match Day melawan Timor Leste di Bali pada Januari lalu. Adapun FIFA Matchcay dijadwalkan  digelar dari 21 hingga 29 Maret mendatang. Sebelumnya pada Januari lalu, 

Baca Juga:
Detik-detik Bek Persita Terkapar, Kepalanya Kena Tendang Melvin Platje

Namun kabar terbaru menyatakan jika Shin Tae-yong telah bersurat kepada PSSI untuk mengusulkan agar tidak melakukan FIFA Matchday.

Usulan tersebut disampaikan lantaran Shin Tae-yong juga menukangi Timnas Indonesia U-19 yang akan menjalani TC di Korea Selatan.

"Menurut Shin Tae-yong laga FIFA Match Day di bulan Maret tidak efektif dan efisien. Hal ini karena dia juga memimpin tim U-20 persiapan Piala Dunia U-20 2023 menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan," ujar Ketum PSSI Mochamad Iriawan seperti dikutip dari laman PSSI, Selasa (1/3/2022).

Baca Juga:
Kisah Khabib Nurmagomedov, Selalu Dihukum saat Buruk dalam Belajar Al-Quran

Atas permintaan tersebut, PSSI memberikan persetujuan. Agenda FIFA Matchday Timnas Indonesia bulan Maret 2022 resmi tidak digelar.

"Untuk itu, PSSI memahami permintaan Shin Tae-yong dan mendukung semua program dari dia demi prestasi timnas Indonesia," pungkasnya.

Baca Juga:
Raffi Ahmad Belum Umumkan Bintang Dunia, Rans Cilegon FC Diserbu Netizen

Load More