Bolatimes.com - PSSI tengah mengurus proses naturalisasi Shayne Pattynama. Pemain yang punya darah Semarang dari sang ayah ini sudah menyatakan siap membela Timnas Indonesia.
Di tengah proses tersebut, media Malaysia, Makan Bola, memberikan respons. Mereka menyebut hadirnya Shayne Pattynama akan jadi aset berharga buat Indonesia.
"Pemain yang bisa bermain di berbagai posisi, termasuk di bek kiri dan juga gelandang ini pasti akan menjadi aset berharga bagi Indonesia,” tulis Makan Bola.
Baca Juga:
Elkan Baggott Jadi Kapten Lagi, Terkini Bawa Ipswich Town Kalahkan Watford
Shayne Pattynama bisa dibilang pemain komplet. Kendati berposisi murni sebagai bek kiri, pemain yang kini membela Viking FC yang berkompetisi di Liga Norwegia itu, bisa bermain di sejumlah posisi.
Merujuk transfermarkt, Shayne Pattynama bisa bermain sebagai bek tengah, gelandang bertahan, dan sayap. Dan dengan atribut ini, jelas pelatih Shin Tae-yong bisa meramu pakem dengan hadirnya Shayne Pattynama.
Saat ini proses naturalisasi Shayne Pattynama tengah berlangsung. Dari keterangan resmi salah satu anggota komite eksekutif PSSI, Hasan Abdulgani, bilang bahwa federasi tengah mengurus sejumlah dokumen sebelum diresmikan menjadi WNI.
Baca Juga:
Deretan Pemain yang Absen di Laga Persebaya vs Arema FC, Carlos Fortes hingga Marselino Ferdinan
Di sisi lain, PSSI masih mengincar satu nama lagi. Calon naturalisasi Timnas Indonesia tersebut disebut merupakan pemain top dari Liga Eropa yang posisinya bukan bek.
Hal itu diungkap oleh anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani yang menegaskan pihaknya masih mencari satu nama lagi untuk mengisi kuota naturalisasi.
"Ini pemain top, termasuk pemain hebat," kata Hasani kepada Antara di Jakarta, Selasa (22/2/2022).
Baca Juga:
Ngeri, Mata Pesepak Bola Skotlandia Ini Bengkak Sebesar Bola Golf Usai Disikut
Namun, Hasani masih enggan mengungkap sosok pemain yang disebutnya akan menjadi kejutan jika berhasil di naturalisasi menjadi WNI itu.
PSSI, kata Hasani., sudah mengajukan penawaran ke sang pemain dan pesepak bola tersebut berjanji memberikan tanggapan dalam satu atau dua hari ke depan.
"Pemain itu akan memberikan kabar, kalau tidak besok, mungkin lusa. Posisinya bukan bek karena bek sudah cukup," tutur Hasani.
Baca Juga:
Cedera Ligamen, Hendro Siswanto Berpotensi Akhiri Musim Lebih Cepat
Andai pemain itu urung mengubah kewarganegaraannya, Hasani mengatakan PSSI masih memiliki satu nama lain yang akan dijajaki kemungkinan naturalisasinya.
(Kontributor: Kusuma Alan)
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024