Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia sempat tak percaya Mess Hilgers batal memperkuat Timnas Indonesia lantaran gagal dinaturalisasi.
Hal itu diungkap oleh Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI yang belum lama ini berbincang dengan Shin Tae-yong.
Bukan tanpa sebab, Shin Tae-yong kaget dengan keputusan itu. Apalagi, Shin sempat berbicara langsung dengan Mees Hilgers.
Baca Juga:
Persija Jakarta vs Persik Kediri, Syahrian Abimanyu Siap Tempur
Namun pada akhirnya, Mees Hilgers dan Kevin Diks justru batal dinaturalisasi. Secara personal, mereka tertarik bergabung ke Timnas Indonesia, namun tak mendapat restu orang tua untuk pindah kewarganegaraan.
"Shin Tae-yong, kan pernah mengajukan Kevin Diks sama Mees Hilgers. Tadi dia seperti kroscek balik, apakah benar-benar Hilgers sudah menolak atau tidak. Saya bilang iya seperti itu berita terakhir," kata Hasani saat dihubungi oleh awak media
"Karena menurut Shin Tae-yong, hasil dia ngobrol sama Hilgers, si Hilgers mau. Saya bilang semua pemain mau. Cuma kondisinya karena dia main di Eropa, kasusnya berbeda."
Baca Juga:
Hasil BATC 2022: Tim Putri Indonesia Lawan Korea Selatan di Final
"Ada beberapa hal, benefit yang dia dapat itu kalo seandainya main di timnas. Itu kembali lagi ke pemainnya, kalau pemainnya masih ragu-ragu ya susah,” sambungnya.
Hasani juga membeberkan kalau Shin Tae-yong tak mau asal-asalan merekrut pemain keturunan, terlebih kalau kualitasnya tak memenuhi syarat.
"Dia mau pemain itu levelnya di atas pemain Indonesia. Saya bilang, saya juga sepakat dengan pemikirannya dia. Kalau dia rekomendasi pemain asal-asalan, saya tidak setuju," jelas Hasani.
Baca Juga:
Belum Bisa Gabung, Pratama Arhan Semangati Tokyo Verdy Jelang Duel
"Persepsi-persepsi itu kan mesti kami luruskan. Karena ternyata kalau menurut dia urusan naturalisasi sudah lama prosesnya, bukan kemarin. Saya bilang saya tidak tahu karena saya baru terlibat," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024