Bolatimes.com - Pemain Singapura, Safuwan Baharudin tengah menjadi perbincangan seusai diduga menyindir penggawa Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam.
Dugaan muncul selepas Safuwan Baharudin mengunggah postingan di Instagram, yang isinya mirip dengan tulisan Asnawi Mangkualam.
Pada Rabu (28/1/2022), Asnawi Mangkualam menyampaikan permohonan maaf terkait insiden yang sempat viral saat Piala AFF 2020. Di mana, dirinya disebut mengejek striker Singapura Faris Ramli.
Baca Juga:
Elkan Baggott Dicandai Dubes RI di London: Maaf, Tak Ada Makan Siang Gratis
"Ada yang ingat dengan momen ini? Maaf kejadian ini tidak bagus untuk ditiru tetapi ini hanya spontanitas dan saya cuma berkata terima kasih kepada Faris," tulisnya.
Oleh sejumlah pihak, unggahan itu dianggap untuk kebutuhan promosi. Sebab, Asnawi juga memention akun clothing brand olahraga.
Tetapi, tak berselang lama, Safuwan Baharudin mempublikasin foto ketika dirinya mendapat kartu merah saat laga Timnas Indonesia vs Singapura di Piala AFF 2020.
Baca Juga:
Jadwal Timnas Indonesia vs Timor Leste Malam Ini, Kick Off 19.00 WIB
Saat itu, ia terbukti melakukan pelanggaran kepada Witan Sulaeman dan Rizky Ridho hingga wasit mengeluarkan kartu kuning kedua.
Bek Timnas Singapura tersebut lantas menuliskan narasi mirip yang ditulis Asnawi Mangkualam pada unggahannya.
"Ada yang ingat momen ini? Maaf kejadian ini tidak bagus untuk ditiru, tetapi ini hanya spontanitas dan saya cuma berkata terima kasih kepada wasit," terangnya.
Baca Juga:
Jadwal Timnas Indonesia Hari Ini: Putra vs Timor Leste, Putri vs Filipina
Tak cukup sampai di situ, lewat Instastory, ia juga mengunggah ulang unggahan Asnawi tadi. Lalu menuliskan, "Menyampaikan terima kasih ke Faris. Lelucon macam apa ini bro?".
Kontan saja, postingan pemain berusia 30 tahun tersebut memancing pencinta bola Tanah Air. Netizen menyerbu Instagram Safuwan Baharudin.
Tak sedikit yang memberikan cibiran kepadanya. Apalagi, Asnawi juga telah ditegur oleh Shin Tae-yong dan berjanji tak akan mengulangi perbuatannya.
Baca Juga:
7 Potret Raffi Ahmad Liburan Bareng Keluarga di Bali, Romantis Banget!
"Pengen viral ya bro. Cie baper," kata @harun***.
"Siapa suruh main kasar pada saat itu," celetuk @melu***.
"Hadeh gagal move on, kalah ya kalah," sindir @vibe***.
"Korban gagal move on, baperan," tulis @thano***.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024