Bolatimes.com - Gelandang serang asal Brasil, Renan Silva, akhirnya memutuskan berlabuh ke Madura United meski mendapatkan sejumlah tawaran dari klub asing.
Keputusan ini diambil Renan Silva setelah kontraknya bersama Bhayangkara FC berakhir. Demi mewujudkan keinginannya, dia memilih klub asal Indonesia itu sebagai pelabuhan selanjutnya.
Sebetulnya, Renan Silva mendapatkan sejumlah tawaran dari klub-klub Asia Tenggara, bahkan hingga di kawasan Arab.
Baca Juga:
Bagikan Penyelamatan Apik di Piala AFF, Nadeo Argawinata Ogah Cepat Puas
Akan tetapi, pemain berusia 33 tahun ini menolak seluruh tawaran itu karena dia sudah memiliki rencana jangka panjang.
Ya, Renan Silva ingin mendapatkan status sebagai warga negara Indonesia (WNI) sehingga dia bisa memperkuat timnas Indonesia.
“Ada tawaran untuk saya dari klub Thailand, Malaysia, Uni Emirat Arab (UEA). Namun, saya punya rencana naturalisasi di Indonesia,” kata Renan Silva, dalam pernyataannya yang dirilis Madura United.
Baca Juga:
Hendra Setiawan Diledek Greysia Polii saat Foto, Respons Istri Bikin Ngakak
“Saya ingin membantu timnas Indonesia. Saya senang ada di sini dan saya akan tetap berada di sini,” ia melanjutkan.
Sampai saat ini, sejak pertama kali tiba di Indonesia pada pertengahan tahun 2018 untuk memperkuat Persija Jakarta, Renan sudah nyaris tiga setengah tahun menetap di Indonesia.
Baca Juga:
Disalami Shin Tae-yong, Sikap Pemain Timnas Indonesia Dipuji Sopan Banget
Artinya, dia hanya membutuhkan waktu satu setengah tahun lagi menetap di Indonesia sebagai syarat mendapatkan status WNI.
Menurut regulasi yang diatur dalam UU No 12 Pasal 9 Tahun 2006 tentang Kewarganegaraan, Renan Silva butuh waktu minimal lima tahun untuk menjadi WNI.
Selama berkarier di Indonesia, pemain kelahiran Rio de Janeiro ini sudah memperkuat sejumlah tim. Selain Persija, ia juga sempat singgah di Borneo FC pada awal tahun 2019.
Baca Juga:
Sebut Bintang Indonesia, FK Senica Klaim Egy Maulana Vikri Bertahan di Klub
Setahun kemudian, Renan direkrut Bhayangkara FC pada awal Januari 2020. Setelah kontraknya berakhir, dia kini memilih Madura United sebagai pelabuhan barunya.
Sebetulnya, Indonesia bukan menjadi tempat pertama yang disinggahi Renan sepanjang kariernya bermain di luar negeri.
Sebab, dia sempat memperkuat sejumlah klub asal Thailand seperti Songkhla United hingga Chainat FC sebelum mampir ke Liga 1.
Selama berkarier di Indonesia, pemain yang mengawali kiprahnya di dunia sepak bola bersama Flamengo ini sudah mencatatkan sejumlah prestasi, baik secara tim maupun individu.
Pada tahun 2018, misalnya, saat ia pertama kali datang untuk memperkuat Persija, Renan sempat merasakan raihan gelar juara Liga 1 2018.
Setahun berselang, Renan sukses mengukuhkan namanya sebagai pemain terbaik Liga 1 2019 saat memperkuat Borneo FC.
Kontributor: Muh Adif Setiawan
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024