Bolatimes.com - Tan Cheng Hoe sudah resmi mundur dari kursi pelatih Timnas Malaysia setelah gagal di Piala AFF 2020. Apakah penggantinya adalah mantan pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla?
Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) mengumumkan bahwa telah mengakhiri kerja sama dengan Tan Cheng Hoe dari kursi pelatih Timnas Malaysia. Ia tak lagi menjadi nakhoda Harimau Malaya per Senin (3/1/2022).
Menurut FAM, Tan Cheng Hoe memilih mundur karena merasa gagal di Piala AFF 2020. Safawi Rashid dan kolega gagal lolos ke semifinal Piala AFF 2020 setelah tumbang dengan skor telak 1-4 dari Indonesia pada laga pamungkas Grup B.
Baca Juga:
Gagal di Piala AFF, Tan Cheng Hoe Mundur dari Kursi Pelatih Timnas Malaysia
"FAM hari ini ingin mengumumkan bahwa pelatih Tan Cheng Hoe telah membuat keputusan untuk melepas jabatannya," bunyi pengumuman FAM.
"Cheng Hoe telah mengadakan pembicaraan dengan pihak pengurus FAM dan menyatakan hasratnya itu karena kegagalan membawa Malaysia lolos ke semifinal Piala AFF 2020 di Singapura," lanjut FAM.
"Setelah berbicara secara terbuka dari semua sudut, FAM menghormati keputusan itu dan telah setuju melepas Cheng Hoe dengan persetujuan kedua belah pihak," imbuh pernyataan itu.
Baca Juga:
6 Potret Marshella Aprilia, Kekasih Pratama Arhan yang Mirip Danilla Riyadi
Mengenai nama pengganti, FAM belum memberikan bocoran. Namun, beberapa waktu lalu sebelum Piala AFF 2020, sudah ada beberapa nama yang dikabarkan bakal menjadi pengganti Tan Cheng Hoe.
Salah satunya adalah mantan pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla. Nama pelatih asal Spanyol itu sempat viral masuk sebagai kandidat karena unggahan akun sepak bola negeri Jiran.
Rumor tersebut semakin panas setelah Sekjen PSSI, Yunus Nusi, pada 29 Juni 2021, menyebut Luis Milla sudah merapat ke Malaysia.
Baca Juga:
Kekasih Pratama Arhan Ramai Digeruduk, Netizen: Pacarmu Semangatku Mbak
"Sejauh ini kita sudah tidak ada komunikasi, kecuali membaca berita-berita yang ada, katanya sudah ke Malaysia," kata Yunus Nusi dalam video Sportstar.id pada enam bulan silam.
Namun, semoga saja, ini sebatas rumor belaka. Pasalnya, Luis Milla pelatih yang cukup melekat di hati pecinta sepak bola Indonesia. Publik Tanah Air sempat dibuat gundah gulana sebelum Shin Tae-yong tiba.
Baca Juga:
Elkan Baggott Merasa Timnas Indonesia Punya Masa Depan yang Cerah
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024