Bolatimes.com - Timnas Indonesia akan melakoni laga menentukan lawan Malaysia dalam matchday terakhir Grup B untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2020, Minggu (19/12/2021). Berbicara strategi, pelatih Shin Tae-yong pun berkomentar.
Shin Tae-yong mengatakan bahwa dirinya tak ingin buru-buru dalam menentukan pendekatan permainan timnas Indonesia kontra Malaysia.
Shin Tae-yong dan jajarannya akan lebih dulu menganalisis kelebihan dan kekuarangan Harimau Malaya sebelum memberi instruksi spesifik kepada Evan Dimas dan kawan-kawan.
Baca Juga:
Hasil Liga Italia: AS Roma dan Juventus Petik Kemenangan
Timnas Indonesia di bawah arahan Shin Tae-yong mampu bermain dengan banyak skema, baik bertahan maupun menyerang.
Setelah membombardir Kamboja dan Laos, Skuad Garuda diinstruksikan tampil super bertahan kala berjumpa Vietnam. Shin Tae-yong memilih menerapkan permainan bertahan melawan Vietnam dengan memasang formasi 5-4-1.
Strategi Shin Tae-yong terbilang berhasil. Skuad Garuda bisa menahan gempuran Vietnam hingga mengakhiri laga dengan skor 0-0.
Baca Juga:
Hasil Liga Spanyol: Barcelona Menang Susah Payah, Atletico Madrid Tumbang
Jelang menghadapi Malaysia, timnas Indonesia yang hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2020, bisa saja kembali bermain reaktif. Meski demikian, Shin Tae-yong merasa pendekatan taktiknya akan disesuaikan dengan kondisi di lapangan.
"Sebagai pelatih kepala, saya bertanggung jawab memimpin tim ini dan punya tugas bagaimana menghadapi tim lawan dengan menganalisis kelemahan dan kelebihan," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers virtual, Sabtu (19/12/2021).
"Vietnam memang tim terbaik dan terkuat di Piala AFF. Oleh karena itu kami tidak fokus ke penguasaan bola. Juga dengan seri kami bisa naik dan berpeluang lolos," ia menambahkan.
Baca Juga:
Hasil Liga Jerman: Dortmund Tumbang di Kandang Hertha Berlin
Shin Tae-yong mengaku harus menganalisis Malaysia terlebih dahulu sebelum memutuskan strategi. Pelatih 52 tahun itu neminta langsung melihatnya di laga besok.
"Malaysia tentu punya kelebihan dan kekurangan, kami akan analisis strategi dan taktik. Kami akan persiapkan dan membawa sistem yang sesuai dengan lawan," pungkasnya.
Baca Juga:
Hasil Liga Inggris: Martinelli Cetak Brace, Arsenal Hancurkan Leeds 4-1
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024