Bolatimes.com - Timnas Indonesia akan berjumpa Malaysia di laga pemungkas Grup B Piala AFF 2020. Kedua kesebelasan akan bentrok pada Minggu (19/12/2021) petang WIB.
Bicara pertamuan dengan Malaysia, Indonesia punya rekor head to head lebih baik dari lawan mereka. Tercatat, skuad Garuda menang 34 kali dari 75 pertemuan, Malaysia 24 kali dan lainnya berujung imbang.
Dari lima pertemuan terakhir di Piala AFF, Indonesia tercatat mengoleksi tiga kemenangan. Berikut lima pertemuan terakhir Indonesia melawan Malaysia di Piala AFF.
Baca Juga:
Curhatan 'Si Penghancur' Kaki Evan Dimas yang Tak Masuk skuat Vietnam
Berikut lima catatan rivalitas Timnas Indonesia vs Malaysia.
1. Semifinal Piala AFF 2002: Indonesia 1-0 Malaysia
Kemenangan tipis 1-0 ditorehkan Indonesia saat jumpa Malaysia di Piala AFF 2002. Ketika itu Bambang Pamungkas jadi pahlwan kemenangan di babak semifinal.
Baca Juga:
Satu Pemain Kartu Merah, PSMS Medan Tumbang 1-2 dari Sulut United
Hanya, saat menjejak partai puncak, Indonesia harus berada di tempat kedua. Pasalnya, di laga final, skuad Garuda takluk 2-4 dari Thailand.
2. Semifinal Piala AFF 2004: Indonesia 5-3 Malaysia
Dua tahun berselang usai kemenangan di semifinal Piala AFF, Indonesia dan Malaysia kembali bentrok. Hasil manis kembali dipetik oleh skuat Garuda usai mrnang secara agregat.
Baca Juga:
Kisah Faiq Bolkiah, Pesepak Bola Terkaya di Dunia yang Kini Tak Punya Klub
Di pertemuan pertama, Indonesia kalah 1-2 dari Malaysia. Pada leg kedua, saat mentas di kandang lawan, Indonesia sukses mebalikkan keadaan.
Sayang, mimpi merengkuh gelar juara kembali kandas. Meski maju ke babak final, Indonesia kalah dari Singapura.
3. Piala AFF 2010: Indonesia 5-1 Malaysia
Baca Juga:
Tangguh! 3 Aspek Defensif Rizky Ridho Jadi Sorotan Piala AFF
Dua edisi setelahnya, Indonesia dan Malaysia tak bersua. Pada 2010, keduanya kembali bertemu karena satu grup di babak penyisihan.
Pada laga yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karo, Indonesia menorehkan hasil sempurna. Laga kontra Malaysia dimenangkan dengan skor 5-1.
4. Piala AFF 2010: Indonesia 2-4 Malaysia
Untuk kali kedua di tahun yang sama, Timnas Indonesia kembali bersua. Kali ini kedua kesebelasan bentrok di partai puncak.
Leg pertama, berkesudahan dengan kekalahan Indonesia dengan skor 0-3. Saat mentas ke Buki Jalil, Indonesia mampu bermain imbang 2-2.
Hanya saja, laga di kandang lawan memunculkan isu pelanggaran. Sebab, saat berlaga, kiper Timnas Indonesia, Markus Haris Maulana. sempat disorot laser oleh pendukung Malaysia.
Insiden laser tersebut sempat memanaskan situasi antarsuporter yang berdebat akibat dugaan kecurangan oknum pendukung Timnas Malaysia.
5. Piala AFF 2012: Indonesia 0-2 Malaysia
Ini adalah pertemuan terakhir Indonesia vs Malaysia di Piala AFF. Mereka bentrok di babak grup B ketika itu.
Hasil akhir juga tak berpihak pada Indonesia. Sebab, skor akhir menelurkan Harimau Malaya menang 0-2.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024