Husna Rahmayunita
Pelatih Timnas Vietnam U-22, Park Hang-seo. (Giuseppe Cacace/AFP).

Bolatimes.com - Pelatih Vietnam, Park Hang-seo memuji Timnas Indonesia jelang duel di laga lanjutan Grup B Piala AFF 2020. Ia menyinggung nama pelatih Shin Tae-yong.

Park Hang-seo mengakui penampilan anak asuhan Shin Tae-yong meningkat berdasarkan hasil pengamatannya saat Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala AFF 2020.

Apalagi, ia juga menyaksikan laga Timnas Indonesia kontra Laos yang berakhir dengan kemenangan telak 5-1 untuk Skuad Garuda.

Baca Juga:
Menang Besar, Berikut 5 Pemain yang Tampil Menonjol Lawan Laos

"Saya baru saja menonton pertandingan Indonesia vs Laos di babak ini. Mereka terlatih dengan baik, bermain jauh lebih aktif daripada pertandingan di bulan Juni (kualifikasi Piala Asia), terutama pertandingan di Juni dalam jangkauan dan volume gerakan," ujarnya seperti dikutip dari Zing News, (13/12).

Menurutnya, penampilan apik Timnas Indonesia tak lepas dari tangan Shin Tae-yong yang sudah berpengalaman. Bahkan, secara gamblang, Park Hang-seo, menyebut Shin Tae-yong pelatih idolanya.

"Kita semua tahu Tuan Shin telah diuji kemampuannya di Korea. Dia pernah memimpin timnas Korea Selatan ke Piala Dunia. Tuan Shin adalah pelatih junior favorit saya," sambungnya.

Baca Juga:
Tak Perlu Pakai Headband Lagi, Kevin Sanjaya Kini Punya Gaya Rambut Baru

Pelatih Shin Tae-yong saat memantau skuad Timnas Indonesia U-18 menjalani internal game (dok. PSSI).

Meski begitu, The Golden Star --julukan Timnas Vietnam-- diakuinya siap menghadapi Timnas Indonesia yang sudah menang dua kali di Piala AFF 2020 yakni saat melawan Kamboja dan Laos.

"Saya akan berusaha untuk mendapatkan kemenangan yang paling apik di depan Mr. Shin", tegas Park Hang-seo usai Vietnam mengalahkan Malaysia 3-0.

Pada Rabu (15/12/2021), Vietnam dijadwalkan berjumpa Timnas Indonesia di fase grup B Piala AFF 2020. Saat ini, baik Timnas Indonesia maupun Vietnam sama-sama mengoleksi enam poin.

Baca Juga:
Max Verstappen Juara Dunia Baru F1 usai Menang Dramatis di Seri Abu Dhabi

Namun, berdasarkan agregat Indonesia lebih unggul dan memuncaki klasemen sementara Grup B Piala AFF 2020.

Load More