Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengakui anak asuhnya sempat meremehkan Kamboja saat bertanding pada laga perdana Piala AFF 2020, Kamis (9/12/2021).
Shin Tae-yong menyayangkan sikap pemainnya yang terkesan lupa daratan setelah unggul jauh sebelum mengunci kemenangan dengan skor 4-2. Ia menyebut hal itu sebagai kesalahan.
Keluhan Shin Tae-yong ini nyatanya turut disorot media asing. Media Vietnam Soha, dalam sebuah artikelnya, menyebut pelatih Indonesia mengaku salah dan mengkritik murid-muridnya setelah membobol gawang Kamboja empat kali.
Baca Juga:
Willy Caballero akan Jadi Starter saat Southampton Hadapi Arsenal
Disinggung pula pernyataan Shin Tae-yong yang menyebut Skuad Garuda tampil buruk di babak kedua saat menghadapi Kamboja setelah unggul 3-1 pada babak pertama.
"Juru taktik asal Korea menjelaskan alasan anak asuhnya tampil buruk. Shin Tae Yong mengakui Indonesia sempat memimpin jauh, sehingga pemain menganggap lawan terlalu lemah," tulis media tersebut.
Dalam kesempatan yang sama, Soha juga menyebut Shin Tae-yong secara terbuka mengkritik pemainnya, dan berjanji akan memberikan teguran.
Baca Juga:
Berharap Banyak, Shin Tae-yong Ungkap Alasan Tunjuk Evan Dimas Jadi Kapten
Timnas Indonesia menaklukkan Kamboja dengan skor 4-2 saat bertanding di Bishan Stadium, Singapura, Kamis malam. Skuad Garuda meraih kemenangan perdana di Piala AFF 2020.
Gol pertama Indonesia diciptakan oleh Rachmat Irianto pada menit keempat, lalu Evan Dimas Darmono (17'). Kemudian, Irianto mencetak gol keduanya di laga ini (33').
Sementara, gol keempat skuad Garuda sendiri lahir lewat Ramai Rumakiek (54'), setelah Kamboja sempat memperkecil skor via Yue Safy (37') lalu menambah skor lewat gol Prak Mony Udom (60').
Baca Juga:
Percaya Diri, Shin Tae-yong Sebut Timnas Indonesia Belum 50 Persen di AFF
Meski lega anak asuhnya menang, seusai pertandingan Shin Tae-yong mengungkap keluhannya. Ia mengakui anak asuhnya meremehkan lawan yang malah membuat Indonesia kerepotan.
Selanjutnya, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Laos pada pertandingan kedua mereka di Grup B. Duel tersebut akan berlangsung di Bishan Stadium, Minggu (12/12) sore WIB.
Baca Juga:
Tertekan di Babak Kedua, Shin Tae-yong Sebut Pemain Remehkan Kamboja
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024