Bolatimes.com - Timnas Indonesia akan melakoni laga perdana di Piala AFF 2020 dengan melawan Kamboja. Pertandingan Grup B , Timnas Indonesia vs Kamboja bakal tersaji pada Kamis (9/12/2021) pukul 19:30 WIB.
Pada laga perdana Kamboja tak mendapat hasil bagus usai ditumbangkan Malaysia. Skuad arahan Ryu Hirose itu kalah dengan skor 1-3.
Meski kalah, Hirose mengaku tak kecewa dengan penampilan para pemainnya. Hal ini mengindikasikan bahwa pola permainan yang dirancang Hirose tetap bisa berjalan sesuai keinginan.
Baca Juga:
Respons Shin Tae-yong Bungkam Kritik soal Pemain Indonesia Minim Pengalaman
Indonesia sendiri secara historis pertemuan dengan Kamboja terbilang unggul, tetapi Evan Dimas dan kolega mesti mewaspadai beberapa hal dari Kamboja.
1. Penguasaan Bola
Salah satu kemajuan permainan dari Kamboja yang terlihat di laga melawan Malaysia adalah keberanian mereka dalam menguasai bola lebih lama.
Baca Juga:
Tajir hingga Dijuluki Sultan, Raffi Ahmad Dapat Ratusan Juta Sekali Endorse
Secara umum, Kamboja bahkan menguasai jalannya permainan karena menurut statistik mereka memegang 57% penguasaan bola berbanding 43% milik Malaysia.
Kondisi ini jelas bisa menjadi ancaman jika Indonesia tidak bisa memutus aliran bola Kamboja. Semakin lama para pemain lawan menguasai bola maka mereka akan memiliki banyak opsi dalam menyerang.
2. Shot On Target Tak Terduga
Baca Juga:
2 Kontroversi Jelang Laga Indonesia vs Kamboja di Piala AFF 2020
Keberhasilan Kamboja dalam menguasai bola bisa dilihat dari kemampuan mereka dalam menyerang. Hal ini terlihat dari statistik laga di mana Kamboja mampu melepas 14 tendangan berbanding 17 milik Malaysia.
Semakin tak terduga karena 6 tendangan di antaranya dilepaskan Kamboja tepat mengarah ke gawang Malaysia. Ini menjadi indikasi bahwa Kamboja tak kekurangan peluang untuk mencetak gol.
3. Faktor Keisuke Honda
Baca Juga:
Hadapi Kamboja, Asnawi Mangkualam: Timnas Indonesia Harus Bermental Juara
Semenjak kedatangan Keisuke Honda sebagai manajer Timnas Kamboja pada November 2018, permainan Kamboja bisa dibilang mengalami peningkatan.
Terlebih kini Honda juga didukung oleh sesama sosok asal Jepang di kursi pelatih kepala. Kombinasi ini bisa membuat Kamboja tak lagi menjadi inferior di hadapan Timnas Indonesia dan negara-negara kuat lain di Asia Tenggara.
Itulah sejumlah hal yang patut diwaspadai Timnas Indonesia.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024