Bolatimes.com - Piala AFF 2020, sebagai turnamen paling bergengsi antarnegara Asia Tenggara, akan bergulir dalam waktu dekat.
Menurut jadwal, Piala AFF 2020 akan mulai bergulir di Singapura pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.
Sebagai informasi, kejuaraan Piala AFF 2020 akan menjadi penyelenggaraan yang ke-13.
Baca Juga:
Siap Tempur! Malaysia Umumkan 28 Pemain untuk Piala AFF 2020
Awalnya, kejuaraan Piala AFF 2020 berencana digelar pada 23 November hingga 31 Desember 2020.
Akan tetapi, karena pandemi Covid-19, kejuaraan dua tahunan ini harus mengalami pengunduran jadwal sebanyak dua kali.
Awalnya, Piala AFF rencananya digelar pada 11 April hingga 8 Mei 2021. Namun, akhirnya gelaran ini diputuskan bergulir pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.
Baca Juga:
Anthony Ginting Mengaku Kurang Sabar saat Kalah di Indonesia Masters 2021
Piala AFF, atau yang sebelumnya terkenal dengan Piala Tiger, pertama kali bergulir di Singapura pada tahun 1996.
Kejuaraan ini awalnya diinisiasi oleh enam anggota Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF). Pada edisi awal itu, empat negara mendapat undangan untuk ikut ambil bagian.
Baca Juga:
Media Inggris Takjub dengan Debut Elkan Baggott di Timnas Indonesia
Pada awalnya, kejuaraan ini bertitel Tiger Cup karena disponsori oleh produsen minuman keras asal Singapura, yakni mulai edisi 1996 hingga 2004.
Kemudian, pada edisi 2007, kejuaraan ini berubah nama menjadi Piala AFF karena sponsor sebelumnya mengakhiri kerja sama.
Mulai edisi 2008 sampai saat ini, produsen kendaraan bermotor asal Jepang datang untuk menjadi sponsor.
Baca Juga:
Tumbangkan Wakil Thailand, Jonatan Christie Ingin Lebih Tenang saat Tanding
Akhirnya, turnamen antarnegara ASEAN ini berubah titel menjadi AFF Suzuki Cup karena alasan kerja sama dengan pihak sponsor.
Piala AFF: Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Timnas Indonesia menjadi salah satu tim yang paling sering mengikuti kejuaraan Piala AFF sejak pertama kali bergulir pada 1996.
Sebagai salah satu inisiator, timnas Indonesia telah berpartisipasi pada kejuaraan ini sebanyak 13 kali.
Dengan kata lain, tak sekali pun skuad Merah Putih absen dari kejuaraan ini. Sayangnya, hal itu tak berbanding lurus dengan prestasi yang diraih.
Sebab, dari total 13 kali keikutsertaannya pada kejuaraan ini, tak sekali pun gelar juara sukses dibawa pulang timnas Indonesia.
Padahal, timnas Indonesia tercatat lima kali melaju hingga partai final, yakni pada edisi 2000, 2002, 2004, 2010, dan terakhir 2016.
Artinya, prestasi terbaik yang diraih timnas Indonesia hanya mentok sebagai runner-up alias tim terbaik kedua.
Catatan Tim Paling Sukses Piala AFF
Dari total 13 kali penyelenggaraan Piala AFF, timnas Thailand menjadi tim kontestan yang terhitung paling sukses.
Sebab, mereka sudah mengumpulkan lima kali gelar juara pada ajang ini, yakni pada edisi 1996, 2000, 2002, 2014, dan terakhir 2016.
Sementara itu, tim terbaik kedua pada kejuaraan ini ialah timnas Singapura. Mereka telah mengoleksi empat kali gelar juara yang diraih pada edisi 1998, 2004, 2007, dan 2012.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024