Bolatimes.com - Kabar baik buat pecinta sepak bola Indonesia. PSSI telah mengurus proses naturalisasi empat pemain keturunan yang diajukan Shin Tae-yong, termasuk Sandy Walsh dan Jordi Amat.
Ketika dikonfirmasi, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan tidak membantah. Menurutnya, PSSI akan mempelajari bisa atau tidaknya pemain-pemain tersebut membela Timnas Indonesia.
"Saya bilang semua pemain itu adalah hak pelatih untuk mencari. Jadi saya memang berikan kebebasan pada Shin Tae-yong. Dia ajukan itu tentunya kami akan dalami dan kaji bisa nggak dia masuk ke kita," kata Iriawan saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (11/11/2021).
Baca Juga:
Profil Aminata Diallo, Pemain PSG Diciduk Polisi usai Aniaya Rekan Setim
"Yang jelas apa disampaikan Shin Tae-yong kami harus akomodir. Ini ada pemain bagus, oke kita akan kontak saja dia nanti. Ada keturunannya tidak? mau main di sini nggak? apa pernah main di timnas sana atau tidak?," terangnya.
Selain Sandy Walsh dan Jordi Amat, Iriawan menyebut ada dua pemain lainnya. Hanya saja, mantan Kapolda Metro Jaya itu tidak menyebutkan nama pemain-pemain tersebut.
"Tadi saya liat ada empat. Saya belum begitu baca karena konsentrasi di acara ini (pelepasan Timnas ke Turki), tapi akan kami kaji nanti," ungkapnya.
Baca Juga:
Video Pemain Fiorentina Mauro Bressan Cetak Gol Tercantik di Liga Champions
Dikonfirmasi terpisah, Shin Tae-yong menyebut empat pemain tersebut bukanlah naturalisasi, melainkan memiliki darah Indonesia.
Juru formasi asal Korea Selatan itu menyebut jika ada empat pemain tersebut, skuad Timnas Indonesia akan semakin kuat.
"Ini sebenarnya tidak bisa disebut naturalisasi. Karena mereka sudah punya darah indonesia, jadi sudah mengajukan ke pak ketum dan pak ketum berusaha akan bantu juga pastinya," ujar Shin Tae-yong.
Baca Juga:
Tak Ikut TC ke Turki, Abimanyu Langsung ke Singapura untuk Piala AFF 2020
"Kalau ada empat pemain itu ada di timnas, pasti akan bisa jadi kuat di ASEAN dan sebenarnya ada lagi selain empat pemain itu. Tapi fokus dulu empat pemain yang saya inginkan," pungkasnya.
Sebelumnya, Sandy Walsh dan Jordi Amat pernah mengutarakan keinginan mereka membela Timnas Indonesia.
Baca Juga:
Termasuk Sandy Walsh, 4 Pemain Keturunan Diajukan Perkuat Timnas Indonesia
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024