Husna Rahmayunita
Timnas Indonesia U-23. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Skuad Timnas Indonesia mendapat ratusan juta jelang training camp (TC) persiapan Piala AFF 2020 di Turki. Shin Tae-yong juga mendapatkannya.

Hadiah ini merupakan bonus yang diberikan oleh PSSI kepada skuad Timnas Indonesia atas torehan di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Secara total, PSSI mengucurkan dana Rp 160 juta dengan rincian Rp 100 juta untuk para pemain, Rp 35 juta untuk pelatih Shin Tae-yong, dan Rp 25 juta untuk assisten pelatih Choi In-cheol.

Baca Juga:
Bawa Jerman Menang Besar, Hansi Flick Catatkan Rekor Istimewa

Bonus tersebut dikucurkan PSSI untuk Evan Dimas dan kawan-kawan atas keberhasilan timnas Indonesia melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 beberapa waktu lalu.

Untuk diketahui, Timnas Indonesia mampu mengalahkan Taiwan dengan agregat 5-1 pada babak Play-off Kualifikasi Pialas Asia 2023 di Thailand pada 7 dan 11 Oktober 2021.

Terkini, skuad senior timnas Indonesia tengah bersiap untuk mengikuti Piala AFF 2020 yang akan berlangsung di Singapura pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.

Baca Juga:
Aksi Mulia Ronaldo, Beri Jerseynya kepada Fans Cilik Irlandia

Sebagai persiapan, Shin Tae-yong memboyong pemainnya ke Turki untuk TC dan menggelar dua laga uji coba kontra Afghanistan (16 November) dan Myanmar (25 November).

"Saya insyaallah optimistis melawan Afghanistan dan Myanmar meski secara posisi di FIFA di atas Timnas Indonesia," kata ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan saat ditemui di Hotel Sultan, Kamis (11/11/2021).

"Insyaallah anak-anak sudah dalam kondisi yang baik secara mental dan fisik. Saya mengharapkan mereka fight lawan siapapun juga," terangnya.

Baca Juga:
Profil Aminata Diallo, Pemain PSG Diciduk Polisi usai Aniaya Rekan Setim

Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos di Piala AFF 2020, 

(Suara.com/Arief Apriadi)

Baca Juga:
Video Pemain Fiorentina Mauro Bressan Cetak Gol Tercantik di Liga Champions

Load More