Irwan Febri Rialdi
Timnas Vietnam setelah mengalahkan Yordania di babak 16 besar Piala Asia 2019. (Dok. AFC).

Bolatimes.com - Keputusan PSSI yang membatasi maksimal dua peman setiap klub ke tim nasional tak hanya mendapat sorotan Media Vietnam, Soha. Soha pun menyebut PSSI membuat keputusan aneh.

Bahkan, keputusan aneh PSSI langsung mereka tulis di judul. Soha juga menyebut bahwa keputusan PSSI tersebut secara tidak langsung memberikan keuntungan untuk Timnas Vietnam.

"Sepak bola Indonesia (PSSI) membuat keputusan aneh lagi, Park Hang-seo tiba-tiba diuntungkan," tulis Soha dalam judul artikel yang terbit pada Rabu (10/11/2021) itu.

Baca Juga:
Timnas Cuma Boleh Panggil 2 Pemain Klub, Media Vietnam Sebut PSSI Aneh

Media Vietnam soroti keputusan PSSI. (Soha.vn)

Di dalam artikel, Soha merasa lega dengan keputusan PSSI. Sebab, keputusan itu secara tidak langsung akan menguntungkan Vietnam yang berada satu grup dengan Indonesia.

"Keputusan Indonesia secara tidak sengaja membuat keuntungan bagi lawan di Piala AFF 2020, termasuk tim Vietnam," tulis Soha.

"Vietnam dan Indonesia berada di grup B yang sama, pertandingan kedua tim dijadwalkan berlangsung pada 15 Desember," lanjut media tersebut.

Baca Juga:
Luis Suarez Nyaris Dihabisi di Jalanan oleh Mantan Bek Manchester United

Sebagai informasi, PSSI menyetujui keputusan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan semua klub Liga 1 yang sepakat untuk terus menggelar kompetisi selama Piala AFF 2020 bergulir.

Kemudian, PSSI juga menyetujui keinginan klub yang membatasi maksimal dua pemain ke tim nasional, yang mana keputusan ini akan merugikan pelatih Shin Tae-yong karena tidak leluasa memilih pemain.

Pada Piala AFF 2020, Indonesia berada di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Laos dan Kamboja.

Baca Juga:
Elkan Baggot Resmi Dapat e-KTP, Ini 3 Kecanggihan Kartu Identitas Tersebut

Laga perdana Indonesia dalam kompetisi tersebut berlangsung pada 9 Desember 2021, melawan Kamboja.

Berikutnya Indonesia menghadapi Laos pada 12 Desember 2021, Vietnam tiga hari kemudian dan Malaysia pada Minggu 19 Desember 2021.

Semua laga timnas Indonesia diadakan di Stadion Bishan, Singapura. Piala AFF 2020 memang digelar secara terpusat lantaran pandemi COVID-19.

Adapun Grup A Piala AFF 2020 dihuni Thailand, Myanmar, Filipina, Singapura dan Timor Leste.

Load More