Bolatimes.com - PSSI mengumumkan 26 pemain Timnas Indonesia untuk melakoni uji coba internasional melawan Afghanistan dan Myanmar di Turki. Salah satu pemain yang dipanggil Pelatih Shin Tae-yong adalah Elkan Baggott.
Sebelumnya, pemain berdarah Inggris itu tidak merespons panggilan Timnas Indonesia beberapa kali dengan alasan pandemi Covid-19. Kini, pesepakbola yang memperkuat Ipswich Town tersebut telah menyatakan kesiapannya andai dipanggil tim nasional.
Adapun pertandingan melawan Afghanistan rencananya akan berlangsung pada 16 November 2021. Untuk pertandingan ini bakal dihitung sehingga mempengaruhi ranking FIFA.
Sementara melawan Myanmar adalah uji coba internasional biasa yang berlangsung pada 25 November. Dua uji coba tersebut akan berlangsung di Turki.
Selain Elkan Baggott, terlihat nama-nama yang dipanggil merupakan kombinasi pemain muda dan senior. Mereka di antaranya Pratama Arhan, Alfeandra Dewangga, Witan Sulaeman, Hanis Saghara, Evan Dimas, Adam Alis, Ryuji Utomo, dan Kushedya Hari Yudo.
Tidak sampai di situ, ada debutan yang dipanggil Pelatih Shin Tae-yong yakni Edo Febriansyah (Persita Tangerang) dan Syahrul Fadillah (Tira Persikabo). Selain itu, pemain naturalisasi milik Persib Bandung, Ezra Walian juga dipanggil.
Skuad Garuda dijadwalkan akan menjalani latihan perdana di Jakarta, Senin (8/11/2021). Setelah itu training camp (TC) akan dilanjut di Turki sebelum uji coba.
TC dan uji coba yang dijalani tim Merah Putih ini merupakan rangkaian persiapan menghadapi Piala AFF 2020 yang akan bergulir pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.
Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos. Kejuaraan ini akan berlangsung terpusat di Singapura.
"Mereka akan berlatih di Jakarta terlebih dahulu sebelum berangkat ke Turki pada pekan depan. Pemusatan latihan di Jakarta dan Turki sebagai persiapan menghadapi Piala AFF 2020 bulan Desember mendatang," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dalam rilis yang diterima Suara.com, Sabtu (6/11/2021).
Berikut daftar 26 pemain Timnas Indonesia untuk uji coba melawan Afghanistan dan Myanmar:
Kiper:
1. M. Riyandi, Barito Putera
2. Syahrul Fadillah, Tira Persikabo
Bek:
3. Fachrudin Aryanto, Madura United
4. Victor Igbonefo, Persib
5. Ryuji Utomo, Penang FC
6. Alfeandra Dewangga, PSIS
7. Elkan Baggott, Ipswich Town
8. Pratama Arhan, PSIS
9. Edo Febriansyah, Persita
10. Vava Mario, Persik Kediri
11. Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners
Tengah:
12. Evan Dimas, Bhayangkara FC
13. Kadek Agung, Bali United
14. Rachmat Irianto, Persebaya
15. Ahmad Agung, Persik Kediri
16. Ricky Kambuaya, Persebaya
17. Syahrian Abimanyu, Johor Darul Ta'zim
18. Irfan Jaya, PSS Sleman
19. Ramai Rumakiek, Persipura
20. Witan Sulaeman, Lechia Gdanks
21. Egy Maulana Vikri, FK Senica
22. Yabes Roni, Bali United
Depan:
23. Kushedya Hari Yudo, Arema FC
24. Dedik Setiawan, Arema FC
25. Hanis Saghara, Tira Persikabo
26. Ezra Walian, Persib
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024