Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, mengakui bahwa di atas kertas Australia adalah tim yang kuat. Meski demikian, ia menegaskan skuatnya bisa memenangkan pertandingan asal bekerja keras.
Timnas Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Australia pada babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 di Republican Central Stadium Dushanbe, Tajikistan, Selasa (26/10/2021).
Setelah itu, laga kedua akan dihelat, Jumat (29/10/2021). Mundurnya China dan Brunei Darussalam membuat Grup G hanya menyisakan Timnas Indonesia U-23 dan Australia.
Baca Juga:
Perpisahan Haru Valentino Rossi, Lempar Helm Bergambar Hati ke Fans
"Kami mempersiapkan semuanya dengan baik dan datang lebih cepat ke sini. Sebelumnya kami melakoni dua laga uji coba dengan Tajikistan dan Nepal," kata Shin Tae-yong, dilansir dari Suara.com.
"Pertandingan nanti sangat penting bagi kami, karena dua lawan sudah mengundurkan diri. Kami harus mengalahkan Australia," jelasnya.
Diakui Shin Tae-yong mundurnya China dan Brunei Darussalam tidak menguntungkan bagi Timnas Indonesia U-23. Sebab, hanya juara grup yang bisa lolos ke fase selanjutnya.
Baca Juga:
Gagal Total di Denmark Open 2021, PBSI Beri Penjelasan
"Kami akui Australia tim yang kuat, tetapi kalau kami kerja keras dan percaya diri pasti akan dapat hasil terbaik," terangnya.
"Jadi memang sangat merugikan kami. Tapi, kami sudah mempersiapkan dengan baik, jadi kami akan beri yang terbaik lawan Australia," ia menambahkan.
Seperti diketahui, di Republican Central Stadium menggunakan rumput jenis sintetis. Tentu ini menjadi tantangan tersendiri bagi skuad Garuda Muda.
Baca Juga:
Usai Mundur dari Pelatih Thailand, Rexy Mainaky Gabung ke Malaysia
"Keadaan saat ini memang tak baik buat timnas Indonesia, tetapi bola itu bundar tak tahu nanti hasilnya bagaimana," pungkas Shin Tae-yong.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024