Arif Budi Setyanto
Timnas Indonesia. (PSSI)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Taiwan pada playoff Kualifikasi Piala Asia 2023, hari ini Kamis (7/10/2021) pukul 19.00 WIB. Jelang laga tersebut, anak asuh Shin Tae-yong disebut bisa menang karena lawannya punya catatan buruk.

Laga Timnas Indonesia melawan Taiwan menjadi sorotan media Vietnam,The Thao247. Dalam laporannya, skuat Garuda disebutkan punya kesempatan untuk menang dibanding lawannya.

Nah, media Vietnam itu menyoroti performa buruk Taiwan dalam lima pertandingan terakhir di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Sebab mereka menjadi lumbung gol ketika bertemu Australia, Kuwait, Nepal, dan Yordania.

Baca Juga:
Hadiri Paris Fashion Week, Gaya Mewah Istri Lionel Messi Jadi Perhatian

Bahkan Taiwan saat itu harus kebobolan 24 gol. Performa buruk itu yang akan menjadi modal bagus bagi Timnas Indonesia untuk meraih kemenangan.

"Taiwan tidak memiliki performa bagus baru-baru ini. Tim ini kalah dlaam lima pertandingan terakhir dan harus kebobolan 24 gol. Ini akan menjadi modal bagi Indonesia untuk menang," tulis laporan The Thao247.

Selebrasi para pemain Timnas Indonesia usai berhasil membobol gawang Thailand di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, UEA, Kamis (3/6/2021). (Dok. PSSI).

Kesempatan skuat Garuda untuk meraih kemenangan dari Taiwan juga masih terbuka lebar. Melihat dari statistik pertemuan yang ada, Indonesia sudah enam kali bertemu melawan Taiwan.

Baca Juga:
13 Macam Formasi Sepak Bola dan Penjelasannya

Dari total enam pertandingan tersebut, Indonesia meraih empat kali menang dan hanya dua laga yang berakhir kekalahan.

Kendati demikian, Taiwan tentu tak bisa diremehkan. Merujuk ranking FIFA, Indonesia saat ini tertinggal jauh dari Taiwan yakni 175 berbanding 151.

Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia optimis bisa meraih hasil positif. Shin Tae-yong menerangkan semua pemain yang diboyongnya ke Thailand dalam kondisi sangat baik dan siap bermain maksimal.

Baca Juga:
Menang Tipis Lawan Italia, Spanyol Lolos ke Final UEFA Nations League

Load More