Irwan Febri Rialdi
Penyerang Timnas Indonesia U-22, Osvaldo Haay. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan).

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tidak mau memanggil winger Persija Jakarta, Osvaldo Haay,untuk persiapan menghadapi Taiwan di babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023. Pasalnya, ia tidak hadir dalam pemanggilan sebelumnya.

Memang, juru formasi asal Korea Selatan tersebut sempat memanggil Osvaldo untuk ikut training camp (TC) pada 19-30 September lalu di Jakarta. Namun, pesepakbola 23 tahun mangkir dalam panggilan.

Shin Tae-yong mendapat kabar bahwa mantan pemain Persipura Jayapura itu sedang sakit. Ia kecewa karena tak ada pemberitahuan langsung kepadanya sehingga tak lagi memanggilnya.

Baca Juga:
Reaksi Menohok Gibran setelah AHHA PS Pati Diusir Suporter Persika

Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong (kedua dari kanan) memberikan instruksi dalam latihan tim nasional Indonesia di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (7/5/2021). Timnas Indonesia akan menjalani tiga laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang seluruhnya berlangsung terpusat di Uni Emirat Arab (UEA) pada Juni 2021. ANTARA/HO-PSSI

"Saat ini, saya tidak memanggil Osvaldo Haay ke Timnas Indonesia karena dia tidak mau bergabung dalam pemusatan latihan pada 19 September 2021," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman PSSI.

"Dia bilang sedang sakit, namun tidak ada pemberitahuan ke saya. Pemain harus memiliki tanggung jawab dan disiplin tinggi. Apalagi ini pemanggilan ke Timnas Indonesia," jelasnya.

Kabar terbaru menyebutkan Osvaldo Haay mengalami cedera tulang kering. Persija Jakarta lewat pernyataan resminya menyebut sang pemain harus beristirahat sampai empat minggu.

Baca Juga:
5 Cara Menangkap Bola dalam Permainan Sepak Bola

Osvaldo Haay tidak bisa memperkuat Persija ketika menantang Persiraja Banda Aceh pada pekan keenam BRI Liga 1 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (2/9/2021).

"Osvaldo Haay dipastikan absen saat melawan Persiraja karena mengalami cedera. Dia memiliki masalah pada tulang keringnya dan membutuhkan istirahat setidaknya selama empat pekan," tulis Persija di akun Instagramnya, @persija, Jumat (1/10/2021).

Adapun Shin Tae-yong telah memilih 30 pemain untuk melawan Taiwan. Duel kedua tim akan digelar di Buriram, Thailand pada 7 dan 11 Oktober 2021.

Baca Juga:
Aguero hingga Ramos, 5 Pemain Hebat yang Belum Tampil di Musim 2021/2022

(Suara.con/Adie Prasetyo)

Load More