Bolatimes.com - Torehan gemilang diukir oleh Timnas Wanita Indonesia yang lolos ke Piala Asia 2022 usai mengalahkan Timnas Singapura 1-0. Atas torehan ini, Zahra Muzdalifah bangga.
Setelah unggul 1-0 di leg pertama, Indonesia kembali menang pada leg kedua Kualifikasi Piala Asia 2022. Ini menjadi jawaban atas penantian panjang selama 32 tahun terakhir.
Zahra Muzdalifah dinobatkan sebagai man of the match laga Timnas Indonesia vs Singapura pada leg kedua. Berlaga di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan, Senin (27/9/2021), Zahra Muzdalifah Cs memperlihatkan performa apiknya saat bertanding.
Baca Juga:
Jadwal Sepak Bola Putra PON Papua 2021 Hari Ini
Sementara itu, gol tunggal Indonesia disumbangkan oleh Octavianti Dwi Nurmalita pada menit ke-31'. Seusai laga, skuat Garuda Pertiwi tampak semringah.
Zahra Muzdalifah mengaku sampai tak bisa berkata-kata alias speechless karena saking senangnya Timnas Wanita Indonesia lolos ke Piala Asia 2020.
"Sejujurnya saya sampai speechless. Tapi saya sangat bahagia, akhirnya kita bisa melakukannya. (Pencapaian) ini berkat kerja tim yang terdiri dari 11 pemain, ofisial, dukungan keluarga di Indonesia dan semua orang yang selalu mendukung," ujarnya seperti dikutip dari video PSSI, Selasa (28/9/2021).
Baca Juga:
Bonus Menanti Pemain Rans Cilegon FC jika Sukses Kalahkan Dewa United
Ia mengatakan, prestasi ini tak lepas dari dukungan berbagai pihak, karenanya ia menyampaikan terima kasih.
"Saya hanya ingin mengucapkan terima kasih atas dukungannya dari leg pertama hingga kedua, akhirnya kami bisa melakukannya (lolos Piala Asia 2022) karena dukungan Anda," sambungnya.
Setali tiga uang, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan bersyukur atas pencapaian ini. Ia melihat skuad Garuda Pertiwi telah bekerja keras demi meraih kemenangan kedua kalinya atas Singapura.
Baca Juga:
Prediksi PSG Vs Manchester City, Reuni Messi dan Guardiola
"Alhamdulillah kami lolos ke putaran final Piala Asia Wanita setelah terakhir kalinya pada 1989. Terima kasih atas perjuangan pemain dan ofisial timnas Wanita. Kami berharap tim ini dapat bersaing di Piala Asia Wanita 2022," kata Iriawan seperti dikutip dari Antara.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Pemain Keturunan Belum Starter, Timnas Putri Indonesia Kalah 2-3 dari Hong Kong
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Daftar 24 Pemain Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong, Ada Trio Keturunan Amerika Serikat
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024