Irwan Febri Rialdi
Selebrasi para pemain Timnas Indonesia usai berhasil membobol gawang Thailand di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, UEA, Kamis (3/6/2021). (Dok. PSSI).

Bolatimes.com - Timnas Indonesia masih belum menjuarai Piala AFF. Sejak edisi 1996 hingga yang termutakhir 2018, pencapaian terbaik skuat Garuda adalah 5 kali runner-up.

Untuk edisi terdekat, PSSI menargetkan Timnas Indonesia juara Piala AFF. Cukup berat karena saingan tim besutan Shin Tae-yong ini bukan lawan sembarangan di kawasan ASEAN.

Namun, target kudu terealisasi. Oleh karena itu, berikut Bolatimes rangkum alasan mengapa Timnas Indonesia harus juara Piala AFF tahun ini.

Baca Juga:
3 Pemain 'Eropa' yang Bisa Dipanggil Indonesia untuk Juarai Piala AFF

1. Faktor Shin Tae-yong

Shin punya pengalaman bagus dalam melatih. Reputasi pelatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018 adalah salah satunya. Setelah Piala AFF 2020, tidak ada jaminan dia tetap tetap dipertahankan PSSI.

Selain itu, Shin juga terkenal dengan mengedepankan kekuatan fisik. Menurut dia, jika fisik oke, taktik dan strategi akan mengimbangi permainan Timnas Indonesia.

Baca Juga:
Pemain-pemain Persib Bandung yang Hobi Jebol Gawang Borneo FC

Shin juga akan terbantu dengan talenta-talenta pemain yang mumpuni. Mulai dari penjaga gawang hingga penyerang, skuat Garuda nyaris memiliki semuanya.

2. Banyak Pemain Abroad

Salah satu alasan timnas Indonesia harus juara adalah memiliki pemain-pemain yang berpengalaman. Selain itu, ada pemain yang berstatus naturalisasi dan juga berkiprah di luar negeri.

Baca Juga:
Rans Cilegon FC Rilis Jersey untuk Liga 2, Netizen Soroti Sponsornya

Untuk pemain yang berkarier di dalam negeri, Shin mungkin tak akan pusing. Sebab, sejak bergulirnya Liga 1, pelatih asal Korea Selatan itu sudah blusukan memantau laga-laga untuk mencari pemain.

Untuk pemain yang berkiprah di luar negeri, Shin juga akan terbantu. Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, Ryuji Utomo, hingga Bagus Khaffi bisa jadi senjata.

3. Kesempatan Sebelum India Ikut Berpartisipasi

Baca Juga:
Kungfu Disinggung, Bos AHHA PS Pati FC: Apa Logo Kuda Ganti Panda?

Federasi Sepak Bola India sudah bersurat kepada AFF. Mereka berencana akan ikut hajatan sepak bola se-Asia Tenggara ini.

Kendati belum mendapat lampu hijau, ini jadi kesempatan emas buat Timnas Indonesia juara Piala AFF. Sebab, dengan ketambahan India, akan kian berat saja perjalanan para penggawa Merah Putih di AFF.

Paling baru, Timnas India unggul di urutan 160 rangking FIFA. Sementara Timnas Indonesia, ada di urutan 173.

Kontributor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Load More