Bolatimes.com - Pemain asal Indonesia, Asnawi Mangkualam, baru-baru ini bercerita mengenai perjuangannya untuk bisa main di luar negeri, khususnya klub Korea Selatan, Ansan Greeners. Ternyata tidaklah mudah.
Asnawi mengungkapkan sebelum dirinya bermain di Ansan Greeners, dia sempat ngemis-ngemis ke agen untuk membantunya mencari klub di luar negeri. Cerita itu diungkapkan oleh Asnawi di kanal YouTube KR TV yang tayang pada 3 September 2021 lalu.
"Aku kaya ngemis ke agen-agen. 'Bang bantu saya dong, bang. Cariin tim di luar negeri, aku pengen banget'. Aku ada ngechat beberapa agen 'tolong cariin klub luar negeri, aku bakal janji beri performa terbaik di sana" cerita Asnawi.
Baca Juga:
Intip Pesona Margaux Alexandra, Kekasih Evra yang Girang Bersua Fergie
Eks pemain PSM Makassar tersebut mengatakan bahwa dia telah melakukan hal itu pada bulan delapan (Agustus) tahun 2020. Saat itu, Asnawi memang berhasrat ke luar negeri apalagi kompetisi di Indonesia belum jalan.
Awalnya ada tawaran dari Eropa. Bukan hanya satu, tapi dua klub. Namun sayangnya komunikasi tidak berjalan lancar dan responsnya lama.
Bahkan Asnawi nyaris bergabung ke tim Malaysia. Sebab, dia mengaku sudah deal dengan klub Negeri Jiran, tapi di detik-detik akhir transfernya batal karena tidak ada kabar kelanjutannya.
Baca Juga:
Kekasih Patrice Evra Kegirangan Makan Bareng Sir Alex Ferguson
"Pas bulan 12 (Desember) ada yang nawarin ke Malaysia, itu udah mau deal. Aku cuma ngasih harga segini, aku udah oke langsung deal. Tiba-tiba nggak jadi karena nggak ada kabar," imbuh Asnawi.
Asnawi pun sempat pesimis untuk bermain di luar negeri. Namun, nasib baik bersambut ke pemain berusia 21 tahun ini karena tawaran dari Korea datang.
Meski gajinya lebih kecil, Asnawi tak ambil pusing untuk menerima tawaran dari klub Korea, yakni Ansan Greeners.
Baca Juga:
Latihan Perdana Manchester United, Cristiano Ronaldo Kendarai Mobil Rp3,1 M
"Aku nggak nyangka dapet tawaran dari Korea. Aku dikabarin 'Ini kamu ada tawaran dari Korea, tapi harganya segini (gaji turun)'. Pokoknya gajinya turun jauh dari Indonesia."
"Aku ngobrol sama orang tua, Pas ngobrol sama orang tua, orang tua aku nggak mau. Aku langsung pusing, soalnya harganya beda. Yang kena zona nyaman orang tua, bukan aku," cerita Asnawi.
Pada akhirnya, Asnawi sendiri akhirnya berhasil hengkang dan berkarier ke luar negeri. Walau gajinya turun jauh dibanding saat di Indonesia, Asnawi punya niat kuat untuk mencari pengalaman bermain di luar demi performanya.
Baca Juga:
Mengapa Karim Benzema Selalu Pakai Perban Putih di Tangannya?
Menurut data dari Transfermarkt, sejauh ini Asnawi sudah bermain dalam 12 pertandingan bersama Ansan Greeners di K-League 2. Dia juga telah menyumbang satu assist.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024