Irwan Febri Rialdi
Timnas Indonesia. (PSSI)

Bolatimes.com - Insiden tak terduga terjadi dalam pertandingan Timnas Indonesia vs Uni Emirat Arab (UEA), Jumat (11/6/2021). Saat hendak menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia, panpel pertandingan malah memutar lagu kebangsaan Malaysia, yaitu Negaraku.

Momen salah lagu ini diabadikan dan diunggah oleh akun Instagram @lambeturah_bola. Para pemain pun tampak kebingungan dan panpel pertandingan segera mengganti lagu dengan Indonesia Raya.

"Semakin diremehkan," tulis moch_solechan.

"Panpel bahlul," tulis sugekk_17.

"Ternyata gak cuma bendera yg sering salah,lagu kebangsaan pun bisa ketukar," tulis sholehfirmino.

"Psywar kah," tulis kelvinhamad1187.

"Perang mental. Dari awal udah kena mental Timnas kita," tulis wahir_jr10.

Namun, tidak hanya netizen Indonesia, insiden ini turut diunggah oleh klub bola penggemar sepak bola Malaysia, @harimaumalayatv.my. Menariknya, Malaysia yang dikenal sebagai rival Indonesia tak ada yang menghina dan justru ikut membela Garuda.

"Ini aib manajemen yang buruk. Bagaimana bisa salah?! Pertandinga ini bertaraf dunia. Kasih tahu orang intern untuk persiapan. Kita serumpun," tulis amadshafie.

"Kita serumpun saudaraku indonesia," tulis netizen lainnya.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada klarifikasi apapun dari panpel atau Federasi Sepak Bola UEA (UAE FA) terkait insiden tersebut. Semoga insiden itu memang hanya murni dari ketidaksengajaan.

Load More