Irwan Febri Rialdi
Winger Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri. (PSSI.org).

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berharap bisa menurunkan skuat terbaik ketika berhadapan dengan Vietnam pada 7 Juni 2021, termasuk Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman yang sempat cedera di laga sebelumnya.

Egy dan Witan dibekap cedera saat Timnas Indonesia menahan imbang Thailand 2-2 dalam laga lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Kamis (3/5/2021).

Keduanya sempat mengerang kesakitan hingga tak mampu melanjutkan pertandingan di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) hingga selesai.

Baca Juga:
6 Potret Apartemen Irfan dan Jennifer Bachdim, Cerminnya Unik Banget

Egy mengalami masalah di bagian bahu hingga harus digantikan Osvaldo Haay pada menit ke-63. Sementara Witan digantikan Adam Alis pada menit ke-70 karena masalah pada kakinya.

Shin Tae-yong berharap kedua pamainnya itu tidak mengalami cedera parah dan bisa dalam kondisi fit untuk membantu skuad Garuda melawan Vietnam.

“Kemarin pemain sangat bekerja keras saat melawan Thailand, tetapi ada sedikit cedera pada beberapa pemain," kata Shin Tae-yong dalam rilis PSSI.

Baca Juga:
Dimata-matai Park Hang-seo, Shin Tae-yong Siapkan Taktik Baru Lawan Vietnam

"Semoga bisa cepat sembuh dan bisa dimainkan saat melawan Vietnam nanti di pertandingan berikutnya," tambahnya.

Timnas Indonesia saat ini terus memantau kondisi cedera Egy dan Witan. Hasil analisa tim dokter akan menjadi dasar bisa tidaknya kedua pemain tampil di laga nanti.

Indonesia akan menghadapi Vietnam di Stadion Al Maktoum, Dubai, UEA, 7 Juni mendatang, untuk kemudian melawan UEA di Stadion Zabeel, Dubai, empat hari berselang.

Baca Juga:
Viral Usai Opininya Berbeda soal Suara Hati, Fanny Ghassani Santai Berenang

(Adie Prasetyo)

Load More