Bolatimes.com - Bek Timnas Indonesia, Nurhidayat Haji Haris terpaksa harus dipulangkan lebih awal. Penyebabnya, pemain 22 tahun itu melakukan indisipliner yang membuat pelatih Shin Tae-yong murka.
Shin Tae-yong memulangkan Nurhidayat di saat persiapan jelang menghadapi laga Kualifikasi Piala Dunia 2022. Hal tersebut juga sudah dikonfirmasi oleh Sekjen PSSI, Yunus Nusi.
"Pelatih Shin Tae-yong melaporkan kepada kami bahwa Nurhidayat telah melakukan indisipliner dan dirinya sudah tidak berkenan karena sikap pemain tersebut,'' ujar Yunus Nusi.
''Untuk itu, Shin Tae-yong juga langsung memulangkan Nurhidayat ke Indonesia pada hari Selasa (1/6)," lanjutnya.
Lebih lanjut, Yunus Nusi juga mendukung langkah yang dilakukan Shin Tae-yong kepada pemain yang melakukan indisipliner. Sebab semua pemain yang masuk timnas wajib menunjukkan sikap baik.
"PSSI tentu mendukung apa yang dilakukan pelatih Shin Tae-yong. Karena pemain yang melakukan tindakan indisipliner atau tidak baik tentu tidak ada tempat di timnas Indonesia. Jadi setiap pemain harus terus menunjukkan sikap yang baik, disiplin, dan kerja keras," ujar Yunus Nusi.
Kini Nurhidayat telah tiba di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng pada Selasa (1/6) sore. Ia langsung menjalani karantina mandiri selama lima hari di sebuah hotel di Jakarta.
Nurhidayat sendiri telah mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia sejak 1 Mei 2021 lalu. Ia juga ikut bermain pada laga uji coba melawan Afghanistan (25/5) dan Oman (29/5).
Saat ini skuad Garuda sudah memasuki pekan ketiga berada di Dubai, Uni Emirat Arab. Dalam waktu dekat akan melawan Thailand pada 3 Juni 2021 di Stadion Al Marktoum.
Selanjutnya pada 7 Juni 2021 melawan Vietnam di stadion yang sama, dan terakhir, melawan tuan rumah Uni Emirat Arab, 11 Juni 2021 di Stadion Zabeel. Semua laga dimulai pukul 20.45 waktu setempat.
Berita Terkait
-
Kiper Timnas Indonesia Emil Audero Kedatangan Rekan Baru, Eks AC Milan
-
Reza Arya Cetak Rekor 100 Laga, Bakal Geser Maarten Paes dan Emil Audero?
-
Mees Hilgers Menghilang Saat FC Twente Digebuk Eliano Reijnders Dkk
-
Jay Idzes Sah ke Sassuolo, Venezia Singgung Soal Profesionalisme
-
Sassuolo: Dari Seluruh Keluarga Neroverde, Selamat Datang, Jay Idzes!
-
Justin Hubner: Saya Merasa Seperti Cristiano Ronaldo!
-
Justin Hubner Bongkar Klub Indonesia yang Coba Goda Dirinya: Saya Tolak Lha!
-
Ada Cerita Lain yang Membuat Venezia Relakan Jay Idzes ke Sassuolo
-
Jay Idzes Menuju Torino: Gaji Fantastis Menanti dan Rekor Sejarah Tercipta
-
Mimpi Buruk Timnas Indonesia Bikin PSV Panen Cuan Rp37 Miliar
Terkini
-
Delapan Tangan Leo Navacchio: Rekor Gila di Pekan Pembuka BRI Super League
-
Reza Arya Cetak Rekor 100 Laga, Bakal Geser Maarten Paes dan Emil Audero?
-
Persib Incar Awal Musim Sempurna: Juara Liga dan Tembus Asia
-
Rumput JIS Kembali Jadi Polemik: Kenapa Lapangan Rp2 Triliun Selalu Jadi Sorotan?
-
Markas Persija Disindir Mantan: Stadion Bagus, Tapi Rumput Tak Ada yang Urus
-
Hari Ayah Paling Manis: Persija Menang Telak, Souza Kirim Ciuman untuk Putrinya
-
Persija Hancurkan Persita 4-0: Allano Menggila, Jakmania Ubah JIS Jadi Neraka
-
Sho Yamamoto dan Kodai Tanaka: Samurai Solo yang Bikin MU Mati Gaya
-
Senyum Kecut Johnny Jansen Pasca Bali United Gagal Kalahkan Persik
-
Kemenangan Perdana Persib: Hodak Senyum, Semen Padang Tertunduk