Bolatimes.com - Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno mengatakan pihaknya berniat mengubah jadwal Liga 1 2020. Hal itu dikarenakan mundurnya jadwal FIFA Matchday pada 21-31 Maret menyusul penyebaran virus corona.
Sejatinya, di waktu itu PT LIB meliburkan kompetisi untuk memberikan kesempatan kepada pemain yang bermain di timnas pada Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Oleh karena itu, ketimbang kosong, PT LIB lebih memilih memajukan jadwal Liga 1. Namun, sebelum mengambil keputusan PT LIB akan melakukan pembahasan dengan peserta Liga 1 2020.
Baca Juga:
Video Drama Delapan Kartu Merah di Pertandingan Liga Brasil
"Betul dimajukan untuk pekan 12 dan 13 itu maju ke bulan Maret tanggal 16-30. Karena yang pertama agenda match FIFA itu mundur, tadinya Maret mundur ke Oktober karena masalah corona ini," kata Sudjarno.
"Untuk menyesuaikan itu PSSI meminta untuk mengisi kekosongan jadwal yang mundur tersebut, sehingga week 12 dan 13 itu kami majukan ke Maret itu saja, jadi Liga 1 itu akan selesai sesuai jadwal, yaitu akhir Oktober," jelasnya.
"Karena kalau tidak kami majukan itu nanti putaran kedua itu akan sangat padat sekali, bisa-bisa kompetisi Liga 1 akan selesai Desember sampai Januari 2021, malah molor," tambahnya.
Baca Juga:
Kasus Corona Melonjak, Liga 1 dan Liga 2 2020 Dipastikan Tetap Berjalan
Lebih lanjut, Sudjarno menyebut sudah bersurat ke PSSI terkait masalah ini. Nantinya juga akan ada emergency meeting antara PT LIB dan klub Liga 1.
"Kami sudah menyurat ke klub, mungkin nanti selesai kick off Liga 2 ini (14 Maret 2020), kalau mungkin Minggu besok untuk mengatur emergency manajer meeting misalnya gitu yang kami atur, karena liga ini harus jalan terus," pungkasnya.
Baca Juga:
Jadwal Liga 1 Hari Ini, Bigmatch Bhayangkara FC vs Persija Jakarta
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024