Bolatimes.com - Piala Dunia U-20 2021 Indonesia dipastikan bakal menggunakan Video Assistent Referee (VAR). Ini ditetapkan setelah adanya pertemuan antara PSSI dan FIFA di Swiss pada 17-19 Januari 2020 lalu.
Oleh karena itu, Indonesia diharuskan menyiapkan ruangan untuk VAR di stadion utama dan lapangan pendukung yang sudah ditentukan.
Hal ini seperti tertuang dalam risalah persiapan Piala Dunia U-20 2021 yang disebar oleh Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto. Dalam risalah itu disebut, Indonesia harus menyiapkan ruangan untuk VAR.
Baca Juga:
Persib Bandung Mulai Kejar Bruno Matos usai Ditinggal Ezechiel
Sebagaimana diketahui, FIFA telah memilih enam stadion yang dimaksud. Yaitu Gelora Bung Karno (Jakarta), Pakansari (Bogor), Manahan (Solo), Mandala Krida (Yogyakarta), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Kapten I Wayan Dipta (Bali).
Tujuan dari penggunaan VAR ini yakni setiap kontestan dapat membiasakan diri dengan regulasi pertandingan yang baru. Adapun perlengkapan dan peralatan VAR akan disediakan langsung oleh FIFA.
"Penyediaan VAR Room harus ada di enam stadion utama dan lapangan pendukung. Sehingga setiap tim sudah membiasakan menggunakan peralatan tersebut," tulis risalah yang ditandatangani oleh Gatot S Dewa Broto.
"Sebagai informasi, peralatan VAR akan didatangkan langsung oleh FIFA," tambahnya.
Baca Juga:
Lini Depan Bapuk, Manchester United Berencana Pulangkan Carlos Tevez
Piala Dunia U-20 ini akan berlangsung pada 24 Mei hingga 12 Juji 2021. Nantinya, setiap pertandingan akan dipimpin wasit kelas dunia yang tentu sudah paham dengan metode VAR.
Penulis: Adie Prasetyo
Baca Juga:
Liverpool Hantam Wolves, Berikut Klasemen Terbaru Liga Primer Inggris
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024