Rauhanda Riyantama | Irwan Febri Rialdi
Pemain Bagus Kahfi (kedua kanan) diberikan pengarahan oleh pelatih timnas senior Simon McMenemy (kanan) dalam sesi latihan timnas senior di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Kamis (22/8/2019). Striker timnas U-18 Bagus Kahfie diikut sertakan pada pemusatan latihan perdana timnas senior. (ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya)

Bolatimes.com - Kebersamaan antara Timnas Indonesia dengan Simon McMenemy dipastikan berakhir. Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) resmi memecat pelatih asal Skotlandia tersebut.

Kepastian ini telah diumumkan oleh PSSI melalui Instagram resmi pada Rabu (6/11/2019). Simon McMenemy akan menjalani pertandingan terakhir bersama Timnas Malaysia saat menghadapi Malaysia, Selasa (19/11/2019).

"PSSI secara resmi berpisah dengan Simon McMenemy. Simon akan menjalani laga terakhir kontra Malaysia pada 19 November mendatang di Kuala Lumpur. Terima kasih, Coach Simon!" tulis PSSI.

Baca Juga:
Prediksi Timnas U-19 Vs Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-19 2020

PSSI umumkan pemecatan Simon McMenemy. (Instagram/@officialpssi).

Simon McMenemy memang telah menjadi sorotan beberapa waktu terakhir. Hal itu karena kiprah buruk Timnas Indonesia yang selalu kalah dalam empat pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Belum diketahui secara pasti siapa pelatih baru Timnas Indonesia. Sejauh ini, rumor yang telah berkembang memunculkan dua nama, yakni Luis Milla dan Shin Thae-yong.

Luis Milla adalah pelatih Timnas Indonesia di SEA Games 2017 dan Asian Games 2019, sementara Shin Thae-yong merupakan nakhoda Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018.

Baca Juga:
Respons Fakhri Husaini soal Laga Kontra Timor Leste yang Berpotensi Panas

Load More