Galih Priatmojo | Muhammad Ilham Baktora
Sutan Zico (Twitter)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-19 bersua kembali dengan Iran U-19 pada laga bertajuk uji coba internasional. Berlaga di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Rabu (11/9/2019) untuk sementara skuat Garuda unggul atas tamunya.

Sejak peluit babak pertama berbunyi kedua tim saling jual beli serangan.

Timnas Indonesia sempat memberi ancaman di awal babak melalui Bagus Kahfi. Pemain yang jadi top skor di ajang Piala AFF U-19 lalu itu mampu menembus sisi kanan pertahanan Iran. 

Baca Juga:
Diancam Bui usai Nonton Bola di Stadion, Wanita di Iran Tewas Bakar Diri

Sayang, umpan terobosan yang didapatnya gagal dimaksimalkan lantaran mengalir terlampau deras.

Sementara Iran juga mampu menciptakan peluang apik di menit ke-25. Memanfaatkan kemelut di depan gawang. Beruntung kiper Muhammad Adi Satrio mampu tampil sigap dan mengamankan bola.

Tak berselang lama, Indonesia kembali membangun serangan. Umpan Sutan Zico ke Bagus Kahfi gagal dikonversikan menjadi gol. Rapatnya pertahanan Iran memaksa Garuda Muda hanya bermain imbang.

Baca Juga:
Prediksi Indonesia U-19 Vs Iran U-19: Skuat Garuda Incar Kemenangan

Hingga peluit babak kedua berbunyi skor masih bertahan 0-0.

Memasuki babak kedua, pelatih Fakhri Husaini memasukkan sejumlah pemain intinya seperti Beckham Putra, Supriadi dan kiper Ernando Adi Sutaryadi. Hasilnya, Timnas Indonesia mampu memecah kebuntuan melalui Sutan Zico yang memanfaatkan umpan dari Supriadi. 

Skor sementara 1-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia.

Baca Juga:
Maaf, Artikel terkait "Saphou Lassy" Ini Sudah Diturunkan

Load More