Bolatimes.com - Thailand bersiap menghadapi Timnas Indonesia pada laga kedua Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2019). Siapa sangka ada hal yang ditakuti dari para pemain Thailand saat berhadapan dengan Indonesia.
Gelandang Thailand, Tanaboon Kesarat mengungkapkan sudah tiga kali melawan skuat Garuda di kandang maupun di SUGBK pada Piala AFF 2016.
Ketika menyambangi SUGBK, salah satu momen yang diingat Tanaboon adalah atmosfer dari para suporter Timnas Indonesia. Sebab, mereka begitu agresif dan membuat para pemain seperti terintimidasi.
Baca Juga:
Dipimpin Wasit Asal Cina, Media Thailand Takut Kenangan Buruk Ini Terulang
"Secara pribadi, saya pernah ke Indonesia. Saya merasa bahwa atmosfer para penggemar sepak bola di sini cukup agresif. Akan ada beberapa penggemar sepak bola menunggu untuk mencoba mengintimidasi kami," kata Tanaboon di laman resmi FA Thailand.
Bahkan, menurut gelandang bertahan Port FC itu, atmosfer suporter Indonesia lebih menakutkan dibandingkan suporter Malaysia. Namun, ia tidak terlalu mempermasalahkan karena suporter adalah bagian dari sepak bola.
"Suporter di Malaysia itu menakutkan, tetapi saya merasa bahwa Indonesia bahkan lebih menakutkan (tersenyum). Namun, ini akan baik-baik saja karena itu dianggap sebagai bagian dari sepak bola," imbuhnya.
Baca Juga:
Prediksi TImnas Indonesia Vs Thailand: Skuat Garuda Siap Tempur
Lebih lanjut, Tanaboon menilai pertandingan melawan Timnas Indonesia tidak akan mudah. Meki demikian, ia tetap optimis bisa pulang ke Thailand dengan membawa tiga poin berharga dari kandang Garuda.
"Kita semua tahu bahwa mengunjungi Indonesia bukanlah pertandingan yang mudah. Apalagi mereka habis kalah, sehingga membuat mereka lebih ngotot untuk menang. Jadi, saya pikir itu akan menjadi pertandingan yang menyenangkan dan kami pasti melakukan yang terbaik untuk meraih tiga poin," tegas eks pemain Muangthong United itu.
Baca Juga:
Tujuan Lain di Balik Laga Timnas U-19 Vs Iran di Stadion Mandala Krida
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024