Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti, membuat keputusan mengejutkan ketika menghadapi Thailand, yakni memasang Awan Setho sebagai penjaga gawang utama. Keputusan itu pun dibayar mahal dengan terkoyaknya gawang skuat Garuda sebanyak empat kali.
Timnas Indonesia memetik kekalahan 2-4 atas Thailand pada laga kedua Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Rajamangala, Sabtu (17/11/2018). Dalam kekalahan tersebut, sorotan ada pada sosok Awan Setho yang menjadi penjaga gawang utama.
Bagaimana tidak, penjaga gawang Bhayangkara FC itu kebobolan sebanyak empat kali. Salah satu gol yang menyakitkan yakni gol pertama Thailand pada menit ke-38. Gol yang dicetak Korakod Wiriyadomsiri lahir dari tendangan sudut yang gagal diantisipasi Awan Setho.
Baca Juga:
3 Syarat Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2018
Terkiat keputusan memasang Awan Setho daripada Andritany Ardhiyasa yang sudah tampil dalam dua pertadingan awal, Bima Sakti mengaku memiliki pertimbangan tersendiri. Ia pun akan bertanggungjawab atas semua keputusan yang telah dirinya buat.
''Pertimbangannya begini. Semua penjaga gawang kami bagus. Kami lihat Andritany sudah main dua kali, dan lihat perkembangan Awan baik. Saya koordinasi dengan tim pelatih untuk menentukannya. Soal kesalahan Awan saya bertanggung jawab sepenuhnya,'' kata Bima Sakti, dikutip dari Suara.com.
Kekalahan dari Thailand membuat peluang Indonesia untuk lolos ke babak semifinal Piala AFF 2018 terbilang sangat tipis. Nasib Indonesia banyak bergantung pada hasil pertandingan lain, yakni Singapura, Thailand, dan Filipina.
Baca Juga:
Hasil Lengkap UEFA Nations League: Portugal ke Semifinal
Pasukan Bima Sakti kini berada di peringkat keempat Grup B dengan poin tiga dari tiga pertandingan serta gol minus satu. Indonesia berada di bawah Thailand (6 poin), Filipina (6 poin), dan Singapura (3 poin). Namun, ketiga negara tersebut baru memainkan dua laga di Grup B.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024