Bolatimes.com - Dua tim pesakitan di matchday pertama, Timnas Indonesia vs Timor Leste akan saling berjuang memperebutkan tiga poin pertama mereka pada matchday kedua babak penyisihan grup B Piala AFF 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (13/11/2018) 19:00 WIB.
Skuat asuhan Norio Tsukitate berangkat ke Jakarta dengan modal kekalahan 0-7 dari Thailand di matchday pertama, sementara Timnas Indonesia pulang ke tanah air dengan tangan hampa usai dikalahkan Singapura 0-1.
Bermain di rumah sendiri mungkin akan menjadi keuntungan tersendiri bagi skuat asuhan Bima Sakti, puluhan ribu suporter timnas Indonesia dipastikan akan memerahkan SUGBK nanti malam.
Baca Juga:
Rekor Pertemuan Indonesia vs Timor Leste, Harusnya Menang
Namun, Timor Leste bukan tim kacangan mereka bahkan lebih baik dari timnas Indonesia dalam urusan menyerang. Tercatat, Timor Leste sukses melesatkan delapan tembakan tepat sasaran ke gawang Thailand; sementara Alberto Goncalves cs hanya mencatat satu tembakan tepat sasaran ke gawang Singapura di laga pertama.
Umpan yang dilepaskan Timor Leste juga akurat, mereka hanya melepaskan 384 umpan sepanjang 90 menit melawan Thailand, tapi akurasinya mencapai 80 persen. Sementara Indonesia sudah melepaskan 448 umpan tapi akurasinya hanya 77 persen.
Playmaker Timor Leste, Nataniel Reis melepas umpan 70 kali dan melakukan sentuhan bola terbanyak 79 kali, terbanyak di antara pemain Timor Leste lain di laga melawan Thailand.
Baca Juga:
Pelatih Timor Leste Kritik Rumput SUGBK yang Rusak Akibat Konser
Timnas Indonesia juga wajib mewaspadai permainan keras Timor Leste yang bisa mengundang emosi berlebihan dari Hansamu Yama cs. Emosi pemain timnas Indonesia harus dijaga agar tak ada lagi pemain yang terkena kartu merah setelah Putu Gede Juni Antara.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024