Stephanus Aranditio
Suporter Timnas Indonesia kritik performa timnas senior Indonesia di Piala AFF 2018

Bolatimes.com - Awal perjuangan Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 selalu mendapat dukungan dari suporternya di Stadion Nasional, Kalang, Singapura, Jumat (9/11/2018) malam. Meski demikian, ada sekelompok suporter memberikan sindiran dengan membentangkan spanduk berukuran besar saat bertemu Singapura.

Indonesia melakoni laga perdana Grup B dengan bertandang ke Singapura. Laga perdana Timnas Indonesia diketahui berakhir dengan kekalahan 0-1 dari Singapura. Pada laga tersebut, suporter yang menduduki tribun selatan membentangkan spanduk besar.

Spanduk berwarna putih bertuliskan "Tidak Malukah Kalian dengan Prestasi Juniormu" dalam warna merah. Para suporter ingin pasukan Bima Sakti untuk berjuang semaksimal mungkin di Piala AFF 2018.

Baca Juga:
Klasemen Piala AFF Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Singapura

Mereka seolah-olah meminta timnas Indonesia saat ini bisa mengikuti perjuangan dari timnas U-16 dan U-19. Dan ternyata, spanduk sindiran tersebut mendapat sorotan dari Fox Sport Asia.

"Fans Indonesia Mengkritik Timnya Sendiri di Laga Kontra Singapura," tulis Fox Sport Asia dalam judulnya.

Perjuangan timnas Indonesia U-16 dan U-19 memang sukses menarik kagum dari masyarakat Tanah Air atas perjuangannya di Piala Asia. Meskipun tidak meraih gelar juara, timnas U-16 dan U-19 Indonesia berhasil melaju hingga ke babak delapan besar.

Baca Juga:
5 Alasan Timnas Indonesia Pantas Dikalahkan Singapura di AFF 2018

Permainan yang ditunjukan pasukan Fakhri Husaini dan Indra Sjafri itu cukup memuaskan para pecinta sepakbola di Indonesia. Sejak bergulir pada 1996, timnas senior memang belum pernah merasakan gelar juara.

Sementara itu, Indonesia sendiri harus mengakui keunggulan Singapura pada laga pembuka Piala AFF 2018 ini. Hansamu Yama cs keok dengan skor 0-1 melalui gol dari Harris Harun.

Baca Juga:
Alasan Raheem Sterling Mau Teken Kontrak Baru di Manchester City

Load More