Stephanus Aranditio | Irwan Febri Rialdi
Timnas U-16 Indonesia. (Sumber: Instagram/@rendyjuliansyah__)

Bolatimes.com - Piala AFF U-16 2018 telah kick-off, Timnas U-16 Indonesia berhasil bercokol di puncak klasemen Grup A dan mendominasi daftar top skor sementara.

Skuat Garuda muda mengawali turnamen antar negara di Asia Tenggara itu dengan hasil apik. Anak asuh Fachry Husaini meraih kemenangan telak 8-0 atas Filipina di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Minggu (29/7/2018) malam WIB.

Bermain di hadapan publik sendiri Rendy Juliansyah cs tampil menekan sejak awal pertandingan. Pada babak pertama saja, Indonesia sudah unggul 3-0 atas Filipina lewat gol Supriadi pada menit ke-2, Komang Teguh (18'), dan Fajar Fathur Rohman (32').

Baca Juga:
Pasangan Artis Indonesia Ini Foto dengan Bintang Sepak Bola Dunia

Pada babak kedua, Indonesia sama sekali tidak mengendurkan tempo serangan. Lima gol pun kembali dihasilkan oleh Indonesia. Gol-gol itu lahir dari aksi Sutan Zico (49’), Rendy Juliansyah (56’), David Maulana (63’ penalti), dan dua gol Bagus Kahfi (67' dan 73').

Twitter/@PSSI_fai

Di pertandingan lainnya, Vietnam berhasil menang tipis 1-0 atas kamboja dan Myanmar juga memetik kemenangan dari Timor Leste dengan skor 3-2.

Hasil ini membuat Indonesia memuncaki Grup A klasemen sementara Piala AFF U-16 2018. Selain itu, Bagus Kahfi berhasil memimpin sementara daftar pencetak gol terbanyak di ajang tersebut.

Baca Juga:
Wayne Rooney Patah Hidung Saat Debut Bersama DC United

Berikut ini adalah daftar pencetak gol sementara Piala AFF U-16 2018.

2 Gol
Bagus Kahfi

1 Gol
David Maulana
Komang Teguh Trisnanda Putra
Muhammad Fajar Fathurahman
Mohammad Supriadi
Rendy Juliansyah
Sutan Diego Armando Ondriano Zico
Dinh Thanh Trung - Vietnam
Khun Kyaw Zin Hein - Myanmar
Aung Ko Oo - Myanmar
Naing Htwe - Myanmar
Angelo Da Costa Gusmao - Timor Leste
Aldo Amaral - Timor Lesta

Baca Juga:
3 Alasan Utama Leonardo Bonucci Ingin Pulang ke Juventus

Load More