Gagah Radhitya Widiaseno
Asnawi Mangkualam menjadi pembeda Jeonnam Dragons (Instagram/asnawi_bhr)

Bolatimes.com - Pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam menjadi pahlawan klubnya Jeonnam Dragons. Klub Korea Selatan tersebut selamat dari kekalahan berkat aksi impresif Asnawi.

Jeonnam Dragons menjalani laga pekan ke-20 K-League 2 menghadapi Ansan Mugungwa, Senin (10/7/2023).

Pada laga tersebut, Asnawi Mangkualam lagi-lagi diparkir oleh pelatih Lee Jang-kwan. Ia tak dimainkan sejak awal pertandingan.

Baca Juga:
Dibawa KMSK Deinze ke Belanda, Marselino Ferdinan Berpeluang Hadapi 'Pabrik' Pemain Top Eropa

Tanpa kehadiran Asnawi Mangkualam, Jeonnam Dragons justru terseok-seok. Bahkan klub Korea Selatan tersebut nyaris mengalami kekalahan.

Jeonnam Dragons kebobolan tiga gol oleh Kang Min-geu (15'), Kim Seung-ho (51'), dan Robson (63'). Sedangkan dua gol Jeonnam Dragons dicatatkan atas nama No Geon-woo (67') dan Valdivia (88').

Di menit-menit akhir, pelatih Lee Jang-kwan memasukkan Asnawi Mangkualam pada menit ke-88. Alhasil, masuknya Asnawi ini bak jimat bagi Jeonnam Dragons.

Baca Juga:
Bocoran Klub Baru Elkan Baggott, Pelatih Ipswich Town Sampaikan Hal Ini

Pasca masuknya Asnawi, Jeonnam Dragons berhasil mencetak gol yang dicetak oleh Chu Sang-hun (90+4').

Apakah dengan masuknya Asnawi di menit akhir, membuat pelatih Jeonnam Dragons menarik kata-kata yang menyebut kalau bek Timnas Indonesia tersebut akan mulai diparkir.

Baca Juga:
2 Pemain Barito Putera Dipanggil TC Timnas Indonesia U-17, Sang Pelatih Ikut Bangga

Sebelumnya, Lee Jang-kwan berujar kalau pemain asing mulai dibatasi jam bermain

"Pemain lokal mempunyai skill bagus. Saya tidak mau membawa tim ini ketergantungan dengan pemain asing," tutur Lee Jang-kwan dikutip dari Sports-G.

"Anda harus menggunakannya dengan bijak," jelasnya.

Load More