Bolatimes.com - Pelatih yang akan menjadi calon lawan Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2023 mengaku tak sabar untuk datang ke Tanah Air.
Seperti diketahui, Indonesia ditunjuk FIFA untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Mereka menggantikan Peru yang sebelumnya ditunjuk FIFA.
Pemilihan Indonesia sebagai tuan rumah ini ternyata membuat salah satu pelatih Ekuador U-17, Diego Martinez menyambut suka cita. Dirinya mengaku sudah tak sabar menyambut Piala Dunia U-17 2023.
Baca Juga:
Jadwal Persija Jakarta vs PSM Makassar di Pekan Pertama BRI Liga 1 2023-2024
“Sangat senang sudah mengetahui (markas), mengetahui di mana kami akan memainkan Piala Dunia,” ujar Martinez dikutip dari Ole.
Martinez mengaku dirinya sudah menanti beberapa bulan sejak Peru mengundurkan diri. Rasa penasaran tentu menghampiri karena butuh waktu sekitar dua bulan bagi FIFA untuk akhirnya menjadikan Indonesia tuan rumah yang baru.
“Kami telah menunggu (selama) berbulan-bulan, mereka membuat kami sedikit gelisah, tetapi sekarang kami telah menetapkan tempat, menetapkan tanggal pasti untuk Piala Dunia, kami sangat bersemangat,” ucap Martinez menambahkan.
Baca Juga:
Ambisi Besar Pelatih Vietnam di Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Ternyata Jadi Patokannya
Ekuador menjadi salah satu kontestan Piala Dunia U-17 yang merupakan wakil dari Amerika Selatan. Mereka ditemani Brasil, Argentina, dan Venezuela untuk wilayah Amerika Selatan.
Martinez berujar akan mempersiapkan tim sebaik mungkin sebelum terbang ke Indonesia untuk bertanding di ajang Piala Dunia U-17 2023.
“Kami mulai bekerja dengan Komisi Tim Nasional, (dengan) koordinator logistik dan olahraga, sedikit mengetahui tentang lokasi untuk Piala Dunia, sedikit mempelajari kota-kota, iklim dan budaya [Indonesia],” tutur Martinez.
Baca Juga:
5 Efek Negatif Terlalu Banyak Makan Daging, Awas Risiko Penyakit
Adapun Piala Dunia U-17 2023 akan digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Pemain Keturunan Belum Starter, Timnas Putri Indonesia Kalah 2-3 dari Hong Kong
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Daftar 24 Pemain Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong, Ada Trio Keturunan Amerika Serikat
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter