Arif Budi Setyanto
Pemain timnas Vietnam Nguyen van Toan (kanan) saat merayakan golnya kegawang Suriah pada babak Putra Perempatfinal di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Senin (27/08). (ANTARA FOTO/INASGOC/Charlie)

Bolatimes.com - Striker Vietnam, Nguyen Van Toan membeberkan rasa optimisnya jelang Piala Asia 2023. Ia yakin Golden Star Warriors bisa lolos ke babak 16 besar.

Vietnam akan menjadi lawan timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Selain itu, tim yang dipimpin Philippe Troussier bakal menghadapi Jepang serta Irak.

Tergabung dalam grup sulit, Van Toan tidak gentar. Ia malah congkak bisa lolos dari ke babak 16 besar.

Baca Juga:
Media Vietnam Pertanyakan Nasib Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia U-22 Sabet Medali Emas di Bawah Asuhan Indra Sjafri

"Saya percaya Vietnam akan mencapai hasil yang baik. Kami punya pengalaman di Piala Asia 2023. Vietnam berada di grup bersama Jepang, Irak, dan Indonesia. Ini bukan grup mudah tapi saya tetap percaya," ucapnya dikutip dari Bongda, Sabtu (20/5/2023).

"Saya percaya dengan kemungkinan untuk memasiki sistam gugur (babak 16 besar)," imbuh striker yang berkarier di K League 2.

Lebih lanjut, striker berusia 27 tahun ini mengatakan bahwa ia belum sempat bertemu dengan pelatih baru Vietnam, Philippe Troussier. Namun, ia berjanji akan beradaptasi dengan strategi juru taktik baru itu.

Baca Juga:
Gagal Raih Medali Emas karena Dikalahkan Timnas Indonesia U-22, Vietnam Belum Move On

"Saya belum pernah bertemu dan tidak mengenal sepak bola Troussier dengan baik. Tapi sepak bola selalu berubah. Pemain perlu beradaptasi dengan baik dengan pelatih baru serta bermain baik," imbuhnya.

Adapun Piala Asia 2023 akan bergulir di Qatar. Turnamen ini direncakanan pada Januari 2024 mendatang.

Baca Juga:
Menpora Dito Ariotedjo Buka Suara usai Ada Atlet yang Merasa Timnas Indonesia U-22 Diistimewakan

Load More