Irwan Febri Rialdi
Timnas Belarus berpose sebelum pertandingan melawan Rumania pada Kualifikasi Euro 2012 di National Arena Stadium, Bucharest, 7 Oktober 2011. (AFP/Daniel Mihailescu)

Bolatimes.com - Dunia sepak bola Asia menjadi salah satu target Rusia dan Belarusia seiring berlangsungnya perang Rusia-Ukraina, dampak positif bagi Indonesia jika rencana tersebut terwujud.

Rencana itu tak lepas dari penjajakan yang tengah dilakukan Rusia dan Belarusia terkait bergabung dengan Komite Olahraga Asia.

Rencana dari Olympic Council of Asia yang menginginkan Rusia dan Belarusia kembali ke turnamen olahraga internasional sebagai bagian dari Asia.

Nantinya seluruh atlet dari Rusia dan semua negara sekutunya, termasuk Belarusia dapat mengikuti turnamen olahraga internasional di Asia.

Setelah lebih dari sembilan bulan 'mati surinya' olahraga di Rusia dan negara sekutunya, menyusul invasi ke Ukraina yang masih berlangsung.

"Pernyataan itu tidak secara langsung membahas apakah Rusia dan Belarusia dapat mengirim tim ke Olimpiade 2024 di Paris," bunyi laporan AP.

"Namun perpindahan dari Eropa ke Asia menawarkan cara potensial bagi atlet Rusia untuk berkompetisi di ajang kontinental yang berfungsi sebagai kualifikasi Olimpiade." imbuh mereka.

Termasuk sepak bola, jika rencana ini berhasil diwujudkan setidaknya ada 3 keuntungan yang bakal didapat Indonesia dari bergabungnya Rusia dan Belarusia di Asia.

Lantas apa saja yang dampak positif tersebut? berikut keuntungan yang bisa didapatkan Indonesia jika Rusia dan Belarusia bergabung Asia.

1. Pemain Indonesia Main di Liga Rusia dan Belarusia

Kesempatan bermain di Liga Rusia dan Belarusia terbuka lebar bagi pemain Indonesia bermain di kompetisi sepak bola Rusia maupun Belarusia.

Bahkan di kasta tertinggi kompetisi sepak bola di sana, jika biasanya para pemain abroad Tanah Air maksimal berada di level kedua kompetisi.

2. Pemain Rusia dan Belarusia Main di Liga 1

Rusia termasuk negara penghasil pemain sepak bola profesional di Eropa, beberapa di antaranya bahkan bermain di liga top Benua Biru.

Bukan tak mungkin klub-klub Liga 1 Indonesia bakal menggaet sejumlah pemain dari Rusia maupun Belarusia untuk bermain di kompetisi lokal.

3. Perbaikan Fasilitas Sepak Bola Indonesia

Fasilitas sepak bola Indonesia masih jauh berada di belakang Rusia maupun Belarusia, baik itu stadion maupun hal-hal lainnya.

Indonesia bisa menjalin kerja sama dengan Rusia atau Belarusia dalam perbaikan fasilitas sepak bola, dan bahkan bisa disesuaikan dengan standar Eropa.

Kontributor: Eko
Load More