Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Bolatimes.com - Matchday kedua di Piala Dunia 2022 yang mempertemukan Timnas Spanyol vs Jerman, diwarnai dengan aksi tutup mulut yang dilakukan sejumlah suporter. Tak hanya menutup mulut, mereka juga membawa poster mantan pemain Timnas Jerman, Mesut Ozil.
Pemain yang memiliki darah Turki ini berulang kali memberikan kontribusi untuk Jerman selama bertanding di ajang empat tahunan tersebut. Dalam 92 caps yang dia ikuti pemain 34 tahun itu telah mencatatkan 23 gol dan 40 assist untuk Der Panzer. Sayang pada usianya ke 29 tahun, Ozil tak lagi dilirik masuk ke skuad Timnas Jerman.
Banyak spekulasi yang menjelaskan terkait keputusan Jerman tak lagi menggunakan Ozil dalam pertandingan di Piala Dunia. Isu rasialisme menjadi pembahasan yang cukup tinggi mengingat Ozil kerap menyuarakan dukungan terkait pergerakan muslim, termasuk penindasan kaum Muslim Uighur.
Tak hanya itu, kekalahan Jerman pada 2018 menyeret nama Ozil sebagai kambing hitam. Ozil juga mendapat pelecehan rasialisme yang kala itu sempat berfoto bersama Presiden Turki, Reccep Tayyip Erdogan.
Baca Juga
Bagi Ozil, hal itu sebenarnya tak perlu diperdebatkan oleh orang-orang Jerman. Namun banjir hujatan yang dia terima baik dari media hingga fans Jerman sendiri membulatkan tekadnya untuk menanggalkan seragam tersebut selamanya.
"Saya tak akan bermain lagi untuk Jerman di level internasional, sementara saya mendapatkan ujaran rasis dan tidak hormat," kata Ozil dikutip dari ESPN, Senin (28/11/2022).
Ozil mengaku sangat bangga ketika bisa berseragam Jerman. Namun saat ini dirinya kecewa dengan serangan-serangan tak bermoral yang dia terima dan tak ada kebanggan lagi.
Bisa jadi, rasisme yang diterima Ozil ini menjadi penyulut para suporter di Piala Dunia 2022 saat Spanyol vs Jerman melakukan hal tersebut. Tak hanya itu, Jerman sendiri, mendukung LGBTQ dan sempat memberikan gestur tutup mulut ketika di laga perdananya melawan Jepang.
Hal itu tak lain karena sejak awal, Qatar sudah tegas menolak adanya kampanye LGBTQ. Bahkan dalam pembukaan pertandingan tersebut, brand amabassador Piala Dunia 2022, Ghanim Al-Muftah membacakan Surat Al-Hujurat ayat 13.
Di mana ayat tersebut memiliki makna bahwa Tuhan telah menciptakan manusia seorang laki-laki dan perempuan untuk menjadikan berbangsa-bangsa dan bersuku untuk saling mengenal.
Terlepas dari polemik tersebut, Jerman hanya membawa pulang 1 poin setelah bermain imbang dengan Timnas Spanyol di Stadion Al Bayt, Al Khor, pada Senin (28/11/2022) dini hari WIB.
Spanyol mencetak gol lebih dulu via Alvaro Morata pada menit ke-62. Namun, Jerman membalas lewat aksi Niclas Fullkrug menit ke-83.
Terkini
- Jadi Sorotan, Bintang Muda Malaysia Pakai Sepatu yang Robek saat Diperkenalkan Klub Barunya di Islandia
- Profil UMF Njardvik, Klub Baru Wonderkid Malaysia Luqman Hakim di Liga Islandia
- Cody Gakpo ke Liverpool tapi Tak Berikan Pengaruh, Pelatih Timnas Belanda Kecewa Berat
- Pol Corpas Putuskan Masuk Islam, Ganti Nama Jadi Abu Bakar
- Hasil Piala Dunia Antarklub 2022: Real Madrid Hajar Telak Al Ahly 4-1
- Hasil Manchester United vs Leeds United: Susah Payah Bangkit, Setan Merah Imbang 2-2
- Manchester City Kena Masalah, Mantan Pelatih Arsenal Sebut Pantas Dihukum Berat
- 4 Bintang Manchester City yang Bakal Jadi Rebutan jika Degradasi
- Profil Victor Osimhen, Pemain Napoli yang Lompatannya Kalahkan Rekor Cristiano Ronaldo
- Mengenal Samba d'Or, Penghargaan yang Sudah Enam Kali Dimenangkan Neymar
Berita Terkait
-
Gempa Turki Tewaskan 500 Orang Lebih, Mesut Ozil Sampaikan Duka Cita Mendalam
-
Cerita Kocak Suporter yang Salah Datang ke Tempat Pertandingan Saat Awayday
-
Profil Muhammad Sihran, Terciduk 'Cium Jauh' Suporter Cantik di Laga Borneo FC vs Persik Kediri
-
Persita Tangerang Pastikan Oknum Suporter Sudah di Kantor Polisi, Netizen: Kami Tunggu Bukti-bukti
-
Presiden Persita Tangerang Malu Lihat Oknum Suporter Timnya Lempari Batu Bus Persis Solo
-
Insiden Pelemparan Bus Persis Solo Temui Titik Terang, Dua Oknum Suporter Diamankan
-
Ditanya Soal Tekanan Tinggi Suporter Timnas Indonesia, Shayne Pattynama Beri Jawaban Mengesankan
-
Suporter Bekasi Tolak Keinginan Arema FC Bermarkas di Stadion Patriot Candrabhaga
-
Bukannya Nonton Bola, para Suporter Liga 1 Ceko Ini justru Lakukan 'Perang'
-
Tegas Banget, Persib Bandung 'Blacklist' Seumur Hidup Suporter yang Nyalakan Flare saat Lawan Persija