Bolatimes.com - Mengenal lebih jauh sosok Cho Yu-min, pesepak bola asal Korea Selatan yang menunda pernikahannya dengan eks idol T-ara, Soyeon, demi fokus Piala Dunia 2022.
Piala Dunia 2022 tinggal hitungan hari saja. Tak hanya pecinta sepak bola, para pemain pun mulai mengarahkan matanya ke ajang ini.
Para pemain mulai mempersiapkan diri jika dirinya dipanggil untuk membela negaranya pada ajang bergengsi empat tahunan tersebut.
Bahkan saking fokusnya mempersiapkan diri, beberapa di antaranya membuat keputusan di luar nalar, salah satunya membatalkan pernikahan.
Hal ini dilakukan oleh pesepak bola asal Korea Selatan, Cho Yu-min, yang memilih menunda pernikahannya dengan mantan member T-ara, Soyeon, demi Piala Dunia 2022.
Cho Yu-min memilih menunda pernikahannya itu setelah dirinya terpilih dalam daftar skuad Timnas Korea Selatan untuk Piala Dunia 2022 di Qatar.
Sejatinya, keduanya akan melangsungkan resepsi pernikahan pada pertengahan November 2022 ini. Hanya saja, rencana ini buyar seketika karena pemanggilan Cho Yu-min tersebut.
Karena pemanggilan ini, Cho Yu-min pun mulai disibukkan dengan pelatihan untuk Piala Dunia 2022, dan harus menunda pesta pernikahannya dengan Soyeon.
Keputusan itu pun membuat geger pecinta sepak bola dan pecinta K-Pop sendiri, sehingga banyak yang mencari tahu sosok Cho Yu-min.
Berikut Bolatimes.com sajikan profil Cho Yu-min.
Pernah Main di Indonesia
Cho Yu-min merupakan pesepak bola asal Korea Selatan yang berposisi sebagai bek tengah. Ia sendiri lahir pada 17 November 1996 silam.
Karier sepak bolanya sendiri bermula di tim sekolah bernama School Team SK. Namun pada 2012, ia bergabung akademi tim papan atas Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai U-18.
Namun di Jeonbuk Hyundai, Cho Yu-min tak bertahan lama. Pada tahun yang sama, ia kemudian bergabung Cheongju Daeseong High School dan berlanjut ke tim kampus Chung-Ang University hingga 2017.
Setelah bermain di level kampus, Cho Yu-min kemudian menjajaki karier profesionalnya bersama Suwon FC, di mana ia bergabung pada Januari 2018.
Total tiga tahun dihabiskannya bersama Suwon FC dengan mencatatkan 116 penampilan di berbagai ajang dan berhasil mencetak 10 gol.
Penampilan apiknya bersama Suwon FC membuat Daejeon Hana Citizens FC pun menebusnya dari Suwon FC pada Januari 2022 lalu.
Hingga November ini, ia telah mencatatkan 35 penampilan dengan sumbangan tujuh gol, yang merupakan salah satu catatan apik bagi seorang bek tengah.
Tak ayal pemain berusia 25 tahun ini pun mendapat panggilan ke Timnas Korea Selatan arahan Paulo Bento. Pemanggilan pertamanya didapat pada Juli 2022 lalu.
Sejak saat itu, Cho Yu-min telah mencatatkan tiga penampilan bagi Korea Selatan dan diyakini akan bertambah seiring masuknya namanya ke skuad Piala Dunia 2022.
Sebelum tampil di Timnas Korea Selatan, Cho Yu-min sudah membela Taeguk Warriors di level U-23, di mana ia tampil di Indonesia pada ajang Asian Games 2018 silam.
Bersama Son Heung-min dan bek anyar Napoli, Kim Min-jae, Cho Yu-min mampu membawa Korea Selatan meraih medali emas Asian Games 2018 cabang olahraga sepak bola.
Berita Terkait
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Pemain Keturunan Belum Starter, Timnas Putri Indonesia Kalah 2-3 dari Hong Kong
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Daftar 24 Pemain Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong, Ada Trio Keturunan Amerika Serikat
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter