Arif Budi Setyanto
Gelandang AZ Alkmaar Tijjani Reijnders. [Instagram/@tijjanir]

Bolatimes.com - Kabar menarik terkait pemain keturuna Indonesia, Tijjani Reijnders. Sebab, ia dirumorkan dengan klub Liga Inggris Sheffield United.

Tijjani Reijnders sempat menjadi sorotan publik sepak bola Indonesia. Pasalnya, ia disebut oleh Exco PSSI Hasani Abdulgani seiring keputusan PSSI tidak melanjutkan proses naturalisasi Kevin Diks dan Mees Hilgers.

Batalnya proses dua pemain keturunan itu membuat Shin Tae-yong kemudian mengusulkan nama lain ke PSSI, yaitu Tijjani Reijnders.

Baca Juga:
Profil Gerard Pique, Bek Tangguh Barcelona yang Mendadak Pensiun di Usia 35 Tahun

Tijjani Reijnders yang berkarier di AZ Alkmaar ternyata kini mendapatkan incaran klub lain. Pemain berusia 24 tahun tersebut dirumorkan akan gabung ke Sheffield United.

"Sheffield United sedang merencanakan kepindahan untuk gelandan AZ Alkmaar Tijjani Reijnders," tulis laporan Football Insider dinukil pada Jumat (4/11/2022).

"Kepala rekrutmen klub Championshup Paul Mitchell hadir pada pertandingan hari Minggu antara AZ Alkamaar dan FC Volendam untuk mengawasi pemain berusia 24 tahun. Reijnders kemungkinan membuat Mitchell terkesan dengan gol dan penampilan man of the match," imbuh laporan tersebut.

Baca Juga:
3 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Berpeluang Cetak Gol vs Moldova Jilid 2

Sheffield United sendiri memang bakal aktif di pasar transfer Januari mendatang. Pasalnya skuad mereka hancur karena badai cedera dalam beberapa terakhir.

Adapun Tijjani Reijnders sejauh musim ini sudah tampil bersama AZ Alkmaar sebanyak 24 pertandingan dengan sumbangan lima gol serta enam assist.

Baca Juga:
Sriwijaya FC Rekomendasikan Eks Presiden Inter Milan Jadi Ketum Baru PSSI

Load More