Bolatimes.com - Pemain timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri menjadi sorotan ketika membela klubnya FC ViOn Zlate Moravce. Bagaimana tidak, ia sukses mengecoh dua lawannya dan aksinya itu mengundang decak kagum netizen.
FC ViOn Zlate Moravce belum lama ini berhasil menang telak 4-0 atas MSK Zilina dalam lanjutan Superlig Slovakia, Sabtu (29/10/2022). Egy pun mendapatkan menit bermain, meski tidak lama.
Penyerang tim Garuda ini masuk sebagai pemain pengganti. Egy Maulana Vikri diberi kepercayaan oleh pelatih baru FC ViOn Zlate Moravce, Ivan Galad pada menit ke-88.
Baca Juga:
Klasemen Terbaru Liga Inggris: Arsenal Kokoh di Puncak, Manchester United Lima Besar
Saat itu, FC ViOn Zlate Moravce memang sudah unggul 4-0 berkat gol Tomas Dubek, Alden Suvalija, dan brace pemain asal Brasil yang bernama Almeida.
Ivan Galad yang melihat timnya menang besar pun berinisiatif untuk mengganti beberapa pemain. Salah satunya Almeida yang ditarik keluar dan digantikan Egy Maulana Vikri pada menit ke-88.
Bermain hanya dua menit saja plus perpanjangan waktu, Egy tak begitu terlihat kemampuan maksimalnya. Meski begitu Egy mampu menunjukkan skill menawan.
Baca Juga:
Alami Masalah Internal, Malaysia Ditimpa Kabar Buruk Jelang Piala AFF 2022
Pemain berusia 22 tahun ini berhasil mengecoh dua pemain lawan. Kala itu, Egy memegang bola di area samping pertahanan FC ViOn Zlate Moravce.
Walau dihadang dua pemain lawan, Egy sangat tenang membawa bola. Ia menggiring bola dan sempat melakukan keeping ketika dihadang dua pemain lawan dan akhirnya melepas umpan terarah ke rekan setimnya.
Baca Juga:
Hasil Liga Italia Semalam: Lazio Dihajar Salernitana, AC Milan Keok di Kandang Torino
"Mantap mainnya tambah tenang," tulis ibr***
"Mantap bang. Semangat bekerja keras, kami bangga," seru de_***
"Gocek terus sampai meleleh Egy," komentar oli***
Baca Juga:
Hasil Liga Spanyol Semalam: Real Madrid Cuma Imbang, Real Sociedad Dibungkam Real Betis
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter