Arif Budi Setyanto
Selebrasi Corbin Ong usai Timnas Malaysia mengalahkan Thailand di Kings Cup 2022. (Dok. FAM)

Bolatimes.com - Salah satu pesaing timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Malaysia ditimpa masalah internal jelang turnamen antarnegara Asia Tenggara yang akan digelar akhir Desember 2022.

Malaysia sedang dalam tren positif bersama pelatih barunya, Kim Pan-gon. Di bawah asuhan juru taktik asal Korea Selatan ini, Harimau Malaya nyatanya bisa lolos ke Piala Asia 2023 dan memperbaiki Ranking FIFA.

Setelah rentetan penampilan apik, kini Malaysia ditimpa kabar buruk. Salah satu pelatih fisik mereka, Gokhan Kandermir memutuskan untuk pergi setelah bekerja dengan Kim Pan-gon selama 10 bulan.

Baca Juga:
Hasil Liga Italia Semalam: Lazio Dihajar Salernitana, AC Milan Keok di Kandang Torino

"Sudah waktunya untuk mengucapkan selamat tinggal setelah 10 bulan tak terlupakan di Malaysia. Saya ingin mengucapkan selamat tinggal kepada pelatih, staf, para pemain, dan Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) dengan sepenuh hati. Berdoa yang terbaik untuk tim Malaysia," ucapnya dikutip dari The Thao247, Senin (31/10/2022).

Pelatih fisik Malaysia, Gokhan Kandermir. (Dok FAM)

Mundurnya Gokhan Kandermir ini mengejutkan suporter Malaysa, apalagi ajang Piala AFF 2022 sudah semakin dekat. Pelatih fisik asal Turki itu bergabung dengan Harimau Malaya usai Kim Pan-gon mengambil alih jabatan dari Tan Cheng Hoe.

Padahal keharidan Gokhan sebagai pelatih fisik sangat membantu pelatih Malaysia. Sebab, kebugaran para pemain Harimau Malaya telah meningkat.

Baca Juga:
Hasil Liga Spanyol Semalam: Real Madrid Cuma Imbang, Real Sociedad Dibungkam Real Betis

Meski begitu, kabar ini masih belum dikonfirmasi oleh FAM terkait apa yang mebuat Gokhan memilih mundur dari staf kepelatihan Kim Pan-gon.

Akan tetapi, mundurnya pelatih fisik itu menjadi kabar buruk bagi Malaysia yang sedang mempersiapkan ajang Piala AFF 2022.

Adapun Piala AFF 2022 dijadwalkan berlangsung pada 20 Desember hingga 16 Januari 2023. Undian grup pun telah dilakukan.

Baca Juga:
Hasil Liga Inggris Semalam: Arsenal Bantai Nottingham, Manchester United Menang Tipis atas West Ham

Grup A diisi oleh Thailand, Indonesia, Filipina, Kamboja dan pemenang kualifikasi antara Brunei Darussalam dan Timor Leste. Sementara Grup B ditempati oleh Vietnam, Malaysia, Singapura, Myanmar dan Laos.

Load More