Gagah Radhitya Widiaseno
Aksi Marselino Ferdinan saat Timnas Indonesia U-19 kalah 1-2 lawan Turki U-20 dalam laga uji coba. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Media Vietnam meragukan Timnas Indonesia U-19 bisa lolos ke fase grup Piala Asia U-20 2023 usai kalah dari Turki U-20 dalam laga uji coba.

Skuad Garuda Nusantara menelan kekalahan perdana saat TC di Turki dengan skor 1-2. Hal ini membuat media Vietnam, The Thao 247 menanggapinya.

"Timnas Indonesia U-19 mengalami kekalahan pahit melawan tim asal Eropa, Turki," tulis judul The Thao 247.

Baca Juga:
Hasil Liga Europa Semalam: Manchester United Bantai Sheriff Tirasppol 3-0, Cristiano Ronaldo Cetak Gol

Mereka menyebutkan kalau lawan Timnas Indonesia U-19 cukup sulit.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-19 tergabung dalam grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Irak, dan Suriah.

Baca Juga:
Jelang Piala AFF 2022, Shin Tae-yong Dapat 'Amunisi Baru' untuk Timnas Indonesia

Tak pelak, The Thao 247 menyebut kalau Marselino Ferdinan cs bakal kesulitan. Bahkan tak segan-segan mereka meragukan kalau skuad asuhan Shin Tae-yong ini bisa lolos dari fase Grup A Piala Asia U-20 2023.

"Pada Piala AFF U-20 2023, Indonesia satu grup dengan U-20 Uzbekistan, U-20 Irak, dan U-20 Suriah. Ini diprediksi menjadi grup sulit bagi Timnas Indonesia," tulisnya.

Kekalahan melawan Turki pada laga uji coba menjadikan landasan media Vietnam tersebut ragu dengan Timnas Indonesia.

Baca Juga:
Bikin Kejutan, Berikut Pemain-pemain Tak Terkenal yang Pernah Juara Piala Dunia

Load More