Irwan Febri Rialdi | Gagah Radhitya Widiaseno
Teknologi VAR/net

Bolatimes.com - Penggunaan teknologi Video Assistant Referee alias VAR saat ini memang banyak digunakan di beberapa pertandingan besar di Eropa. Bahkan tak sedikit beberapa negara di Asia menggunakan teknologi canggih ini.

Pada piala AFF 2022, teknologi ini diharapkan bisa digunakan untuk membantu kinerja wasit.

Namun, media Vietnam, Soha.vn, meragukan kalau negara-negara ASEAN seperti Indonesia, Malaysia, dan Singapura bisa menerapkannya. Penggunaan VAR di ASEAN hanya di Vietnam dan Thailand.

Baca Juga:
Praveen Jordan Cedera, Ini Kandidat Partner Baru Melati Daeva Oktavianti

"Menurut pemeriksaan AFF baru-baru ini, banyak negara dengan infrastruktur rendah mengalami kesulitan memasang VAR tepat waktu. Seperti Malaysia, Singapura atau Indonesia tidak memiliki VAR di liga nasionalnya," tulis Soha.vn.

"Di Asia Tenggara, hanya Thailand yang menerapkan teknologi VAR dalam pertandingan kejuaraan nasional. Kalaupun Vietnam dan Thailand memenuhi persyaratan, tidak bisa diterapkan hanya di beberapa negara saja, "

Teknologi VAR di piala AFF 2022 akan sulit terwujud karena kendala tersebut.

Baca Juga:
Profil Manuel Perez Cascallana, Eks Pelatih West Ham yang Jadi Asisten Luis Milla di Persib Bandung

Piala AFF 2022 akan dimulai pada 20 Desmeber hingga 3 Januari 2023. Di gelaran kali ini, regulasi kembali ke edisi lama.

Home dan away saat fase grup. Kemudian, di semifinal dan final juga akan meneramkan sistem laga home-away yang berlangsung di masing-masing negara.

Baca Juga:
PSSI Segera Kirim Tim ke Belanda 'Lobi' Pemain Keturunan untuk Naturalisasi Timnas U-20

Load More